Menjelang Laga China vs Indonesia, STY Ungkap Lagi Peristiwa Menyakitkan
jpnn.com - JAKARTA – Pertandingan Timnas Indonesia melawan China sebagai laga keempat putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia dijadwalkan digelar di Stadion Sepak Bola Pemuda Qingdao pada Selasa 15 Oktober 2024 pukul 19.00 WIB.
Sebelum laga China vs Indonesia, Shin Tae-yong mengatakan pihaknya telah melakukan evaluasi terhadap hasil pertandingan melawan Bahrain yang berlangsung Kamis 10 Oktober 2024.
Pelatih Timnas Indonesia itu mengungkap caranya menjaga suasana skuad Timnas Indonesia agar tetap positif setelah kekecewaan mendalam pada laga melawan Bahrain.
Pada laga yang berakhir dengan skor imbang 2-2 itu, Indonesia hampir menjemput kemenangan pertamanya di putaran ketiga.
Namun, hal itu belum terwujud setelah aksi kontroversial wasit Ahmed Al Kaf yang memimpin pertandingan, memberikan tambahan waktu lebih dari enam menit, hingga kemudian Bahrain menyamakan kedudukan pada menit ke-90+9.
"Kami telah melakukan evaluasi dan refleksi atas hal ini, dan saya juga telah berbicara dengan para pemain secara mendalam," kata Shin Tae-yong pada jumpa pers pra laga China vs Indonesia, Senin (14/10).
Sesungguhnya, sambung pelatih 53 tahun tersebut, skuad Garuda sangat bisa mencuri tiga poin melawan Bahrain.
Namun, kata STY, ulah wasit Al Kaf membuat Jay Idzes dan kawan-kawan kurang fokus di menit-menit akhir sehingga kebobolan oleh gol tim tuan rumah.
Saat jumpa pers menjelang laga China vs Indonesia, Shin Tae-yong alias STY bicara mengenai peristiwa yang menyakitkan.
- Indonesia vs Jepang: Bukan Metematika, Jangan Ganti 6 Pemain Ini
- Timnas Indonesia vs Jepang: STY Minta Skuadnya Tampilkan Permainan yang Tak Akan Disesali
- Soal Kans Timnas Indonesia Menang Melawan Jepang, Jay Idzes Jujur Bilang Begini
- Shin Tae Yong Berbunga-bunga Menjelang Laga Indonesia vs Jepang, Ini Pemicunya
- Pelatih Jepang: Sekarang Timnas Indonesia Sangat Berbeda
- Wataru Endo Bocorkan Kelemahan Jepang Menjelang Jumpa Timnas Indonesia