Menjelang Muktamar PBB, Bang Ferry Diunggulkan Jadi Ketua Umum
![Menjelang Muktamar PBB, Bang Ferry Diunggulkan Jadi Ketua Umum](https://cloud.jpnn.com/photo/arsip/normal/2024/05/31/wamenaker-afriansyah-noor-saat-menjadi-pembicara-pada-talksh-7g1j.jpg)
jpnn.com, JAKARTA - Nama Afriansyah Noor makin menguat sebagai kandidat Ketua Umum periode 2025-2030, menjelang Muktamar ke-6 Partai Bulan Bintang (PBB) yang akan digelar di Bali, pada 13-15 Januari.
Loyalitas dan dedikasinya selama puluhan tahun di PBB membuatnya menjadi tokoh yang dipercaya mampu memimpin partai ke arah yang lebih baik.
Pria yang karib disapa Bang Ferry, itu dianggap mampu mengakomodasi berbagai kepentingan di internal partai, mulai dari Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) hingga Dewan Pimpinan Cabang (DPC).
Mantan Ketua Umum Pemuda Bulan Bintang Wawan Sugianto, menyebut perjalanan politik Bang Ferry mencerminkan dedikasi tanpa henti terhadap PBB.
“Bang Ferry memulai karier politiknya dari tingkat terbawah hingga menjadi Sekjen PBB. Kesetiaan dan loyalitasnya selama 24 tahun di partai ini membuatnya layak menjadi Ketua Umum," kata Wawan, dalam keterangannya, Sabtu (11/1).
Menurut Wawan, Bang Ferry juga memimpin Brigade Hisbullah Bulan Bintang, salah satu sayap partai yang bertugas menjaga kedaulatan dan ideologi PBB.
Pengalaman lainnya termasuk menjabat sebagai Direktur Aset di sebuah Badan Layanan Umum (BLU) milik Sekretariat Negara pada era Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dan Jusuf Kalla (JK). Dalam periode tersebut, Bang Ferry dikenal sebagai pemimpin yang amanah dan bertanggung jawab.
Meskipun pernah gagal dalam pencalonan sebagai anggota legislatif, Bang Ferry tidak meninggalkan partai. Dia tetap berada di garis depan, mendukung kepemimpinan Yusril Ihza Mahendra dan berjuang agar PBB lolos menjadi peserta Pemilu 2019.
Nama Afriansyah Noor makin menguat sebagai kandidat Ketua Umum periode 2025-2030, menjelang Muktamar ke-6 Partai Bulan Bintang (PBB)
- Lanjutkan Mandat PBB, KRI SIM-367 Resmi Menerima Bendera UN dari KRI DPN-365
- Afriansyah Noor Keluar dari PBB Setelah Kalah Pemilihan Ketum
- Hadiri Pembukaan Muktamar VI PBB di Bali, Viva Yoga Mauladi Sampaikan Harapan Ini
- Spanduk Dukungan Afriansyah Noor Jadi Ketum PBB Bertebaran di Muktamar VI
- Afriansyah Noor Tegaskan Siap Maju jadi Caketum PBB, Singgung Nama Yusril
- Klaim Didukung Mayoritas DPW, Keponakan Yusril Ihza Mahendra Maju jadi Caketum PBB