Menjelang Pembukaan Peparnas XVII, Nana: Semua Venue Sudah Siap Digunakan untuk Pertandingan

Nana mengatakan antusiasme masyarakat di sekitar Solo Raya sangat besar dalam menyambut Peparnas XVII.
Hal itu terlihat dari sekitar 9.895 tiket pembukaan yang sudah habis dalam tempo 24 jam.
Antusiasme tersebut diharapkan dapat memberikan multiplier effect bagi masyarakat Solo Raya dan sekitarnya.
"Ini menunjukkan antusiasme masyarakat cukup tinggi. Hotel-hotel juga penuh dan yang terpenting adalah UMKM di sekitar Solo Raya terangkat. Ini akan menumbuhkan perekonomian," jelasnya.
Dia menambahkan saat ini sudah ada 32 kontingen yang tiba di Surakarta. Sisanya, sekitar tiga kontingen, dijadwalkan tiba di Surakarta pada Sabtu.
"Semua sudah kami siapkan. Selamat datang dan selamat bertanding untuk para kontingen yang mewakili provinsinya masing-masing," katanya. (jpnn)
Pj Gubernur Jateng Nana Sudjana menegaskan semua venue sudah siap digunakan untuk pertandingan pada Peparnas XVII Solo Raya.
Redaktur : M. Kusdharmadi
Reporter : JPNN.com
- Wagub Jateng Ikut Rombongan Mudik Gratis dari Jakarta ke Semarang
- Ahmad Luthfi Kembali Lepas Ribuan Orang Mudik Gratis dari Stasiun Pasar Senen Jakarta
- Kala Mudik Gratis Jadi Harapan Perantau Asal Jateng
- Belasan Ribu Warga Jeteng Antusias Ikuti Mudik Gratis 2025
- Gubernur Luthfi: One Way dari KM 70 ke Kalikangkung Dimulai Besok
- Pemprov Jateng Gelar Mudik Gratis 2025, 289 Bus Berangkat dari TMII