Menjelang Piala AFF 2022, Shin Tae Yong Puas dengan Perkembangan Pemain Timnas

Menjelang Piala AFF 2022, Shin Tae Yong Puas dengan Perkembangan Pemain Timnas
Pelatih Tim Nasional Sepak Bola Indonesia Shin Tae-yong (dua kanan) berbincang dengan Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) RI Zainudin Amali (kanan) saat keduanya bertemu di pemusatan latihan timnas sepak bola senior di Training Ground Bali United, Pantai Purnama, Gianyar, Bali, Sabtu (3/12/2022). (ANTARA/Genta Tenri Mawangi)

Timnas Indonesia yang masuk ke dalam Grup A bakal melakoni laga perdananya di Piala AFF 2022 dengan menjamu Kamboja pada 23 Desember mendatang,  sebelum bertemu Brunei Darussalam (26/12), Thailand (29/12), dan Filipina (2/1/).

Shin berharap para suporter bisa datang dan mendukung langsung timnas pada laga kandang di Stadion Utama Gelora Bung Karno nanti.

Sebab, dukungan suporter akan sangat berpengaruh meningkatkan motivasi dan semangat para pemain.

“Karena ini pertandingan internasional, saya berharap mendapatkan izin dari pihak yang berwenang agar penonton atau suporter dapat datang ke stadion untuk memberikan dukungan langsung kepada timnas Indonesia,” tutup Shin Tae Yong. (antara/jpnn)

Shin Tae Yong puas dengan perkembangan pemain Timnas Indonesia menjelang Piala AFF 2022.


Redaktur & Reporter : M. Kusdharmadi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News