Menjelang Piala AFF U-19, Fasilitas Stadion Patriot Bekasi Memprihatinkan
jpnn.com, BEKASI - Timnas Indonesia U-19 akan menjalani laga perdana di Piala AFF U-19 menghadapi Vietnam pada Sabtu (2/7) malam.
Sebelum pertandingan Timnas Indonesia, laga antara Thailand melawan Filipina bakal digelar terlebih dahulu pada Sabtu sore.
Kedua laga itu digelar di Stadion Patriot Candrabhaga, Kota Bekasi.
Adapun stadion berkapasitas sekitar 30 ribu penonton itu sebelumnya kerap dijadikan venue pertandingan internasional.
Namun, jelang kick-off Piala AFF U-19, kondisi fasilitas umum di stadion itu tampak tidak terawat.
Pantauan JPNN.com di lokasi, kondisi toilet umum di pintu 21 dan 19 stadion tersebut tidak bersih.
Banyak bercak hitam di lantai toilet. Beberapa tempat buang air kecil di toilet pria juga tidak berfungsi. Kondisi lantai toilet pun tampak becek.
Kondisi kloset toilet juga ada masih ada yang tak berfungsi dan terlihat kotor. Selain itu, kondisi musala juga berdebu, kotor serta tercium bau tidak sedap.
Timnas Indonesia U-19 akan menjalani laga perdana di Piala AFF U-19 menghadapi Vietnam pada Sabtu (2/7) malam, simak selengkapnya.
- Kata Erick Thohir Soal Kans Naturalisasi Emil Audero
- Moncer di Timnas Indonesia, Marselino Ferdinan Segera Debut di Oxford United?
- Mees Hilgers Kabarnya Diminati Klub Spanyol dan Italia, Sang Agen Bilang Begini
- Ocehan Roberto Mancini Soal Timnas Indonesia Perlahan Terbukti
- Ada Tumbal di Balik Kemenangan Timnas Indonesia atas Arab Saudi
- Darmizal Apresiasi Langkah Erick Thohir Mentransformasi Sepak Bola Nasional