Menjelang PON Papua: Boleh ke Lokasi yang Sudah Divaksinasi

Menjelang PON Papua: Boleh ke Lokasi yang Sudah Divaksinasi
Ketua Umum PB PON Papua Lukas Enembe. Foto: Humas PB PON Papua

jpnn.com, JAYAPURA - Ketua Umum Panitia Besar Pekan Olahraga Nasional XX yang juga Gubernur Papua Lukas Enembe memastikan wilayahnya siap menjadi tuan rumah.

Lukas mengungkap hal itu saat mengunjungi Kabupaten Mimika, meninjau klaster PON Papua 2021 di sana.

Gubernur dan rombongan melihat venue-venue yang berada di areal SP 2 dan SP 5 Kabupaten Mimika, yakni untuk futsal, biliar, panjat tebing, dan Mimika Sport Center.

"Papua sudah siap. Semua venue di Kota Jayapura, Kabupaten Jayapura, Mimika maupun Merauke, pada prinsipnya sudah siap menyelenggarakan pertandingan dan perlombaan di PON," kata Lukas seperti dilansir CeposOnline, Selasa (21/9).

Gubernur kelahiran Tolikara, 27 Juli 1967 itu menyebutkan semua venue tidak ada masalah. Sebagian cabang olahraga bahkan sudah melakoni test event.

"Peserta PON jangan ragu dengan Papua. Soal keamanan, ada TNI dan Polri. Saat ini Papua aman dan damai siap menyambut duta-duta olahraga Indonesia di Bumi Cenderawasih," ujarnya.

Ketua Harian PB PON Papua Yunus Wonda menambahkan PON XX Oktober nanti akan berlangsung dengan protokol kesehatan.

"Masyarakat boleh memberikan dukungan kepada atlet-atlet ke venue, tetapi syaratnya harus sudah divaksinasi,” tuturnya.

Lukas Enembe memastikan PON Papua siap digelar. Bumi Cenderawasih dalam kondisi aman.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News