Menjelang Tanding Tinju Lawan Nikita Mirzani, Dinar Candy Kok Tumbang?
Selasa, 07 Juni 2022 – 14:40 WIB

DJ Dinar Candy. Foto: Firda Junita/JPNN.com
jpnn.com, JAKARTA - DJ Dinar Candy mengalami kelelahan hingga harus dibawa ke rumah sakit.
Hal itu terlihat dari unggahan Dinar Candy melalui akunnya di Instagram.
Dalam foto tersebut, mantan kekasih Ridho Illahi itu tampak terbaring di atas ranjang rumah sakit.
Perempuan 29 tahun itu pun mengaku sedang sakit lantaran kehujanan.
"Maaf guys, kemarin abis syuting iklan kehujanan jadi tumbang," ungkap Dinar Candy, Selasa (7/6).
Dalam kolom komentar, beberapa figur publik pun mendoakan agar disjoki kelahiran Bandung itu cepat sehat kembali.
Dinar Candy rencananya bakal bertanding tinju melawan Nikita Mirzani dalam acara Holywings Sport Show.
Pertandingan tinju akan digelar di Holywings Vendeta Gatot Subroto, Jakarta Selatan pada 12 Juni 2022.
Dinar Candy mengaku sedang sakit menjelang pertandingan tinju melawan Nikita Mirzani.
BERITA TERKAIT
- Pihak Vadel Badjideh Terus Upayakan Berdamai dengan Nikita Mirzani
- Razman Arif Nasution Kesal kepada Keluarga Vadel Badjideh, Ini Sebabnya
- Razman Geram Dituding Memperkeruh Suasana saat Tangani Kasus Vadel vs Nikita Mirzani
- Konon Pengacara Baru Vadel Janjikan SP3, Razman Minta Keluarga Tagih Jika Tak Terbukti
- Dicabut Statusnya Sebagai Kuasa Hukum Vadel Badjideh, Razman Angkat Suara
- Bantah Dipecat, Razman Ungkap Alasan Mundur dari Kasus Vadel Badjideh