Menjelang Tanding Tinju, Nikita Mirzani: Dinar Candy Sudah Pilih Rumah Sakit, Belum?

jpnn.com, JAKARTA - Aktris Nikita Mirzani melontarkan psywar atau perang urat saraf jelang bertanding tinju melawan Dinar Candy.
Dia bertanya apakah Dinar Candy telah memilih rumah sakit yang akan merawatnya setelah berduel.
"Dinar Candy sudah pilih RS, belum?" tulis Nikita Mirzani melalui akun miliknya di Instagram, Sabtu (11/6).
Perempuan berusia 36 tahun itu tidak sabar untuk bertanding tinju melawan Dinar Candy.
Adapun pertandingan mereka akan digelar pada Minggu (12/6) di Holywings, Jakarta.
"Sampai ketemu di Holywings Gatsu, 12 Juni 2022," ujarnya.
Nikita Mirzani belakangan sibuk mempersiapkan diri menjelang pertandingan tinju melawan Dinar Candy.
Dalam beberapa video, dia memperlihatkan momen latihan tinju dibimbing oleh pelatih profesional.
Aktris Nikita Mirzani perang urat saraf dengan Dinar Candy menjelang pertandingan tinju, Minggu (12/6).
- Nikita Mirzani Diperiksa Sebagai Tersangka, Polisi Ungkap Fakta Ini
- Sempat Mangkir, Nikita Mirzani Jalani Pemeriksaan Perdana sebagai Tersangka
- Masa Penahanan Vadel Badjideh Diperpanjang, Ini Sebabnya
- Praktisi Hukum Bicara Soal Potensi Nikita Mirzani Dijemput Paksa Jika Kembali Mangkir
- Belum Hadiri Pemeriksaan, Nikita Mirzani Mengaku Sibuk Syuting
- Hari Ini, Nikita Mirzani Dijadwalkan Jalani Pemeriksaan