Menkes Belum Siap Jelaskan Road Map Kesehatan di DPR

jpnn.com - JAKARTA - Menteri Kesehatan (Menkes) Nila F Moeloek tidak memenuhi undangan rapat kerja (raker) dengan Komisi IX DPR, Senin (10/11) hari ini. Alasannya, anggota Kabinet Kerja tidak siap menjelaskan rencana kebijakan pemerintah ke depan.
Ketua Komisi IX DPR, Dede Yusuf mengatakan, Menkes secara resmi menyampaikan permohonan maaf tidak bisa hadir. "Dia membatalkan bahkan sudah memberikan surat. Menkes belum siap menjelaskan road map kesehatan," kata Dede di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Senin (10/11).
Dede mengatakan, pemerintah saat ini masih melakukan rapat internal guna mempersiapkan road map Kementerian Kesehatan. "Informasi seputar itu kita asumsikan mereka belum siap," jelas Dede.
Lebih lanjut politisi Partai Demokrat itu menyampaikan, Komisi IX akan kembali mengundang Menkes. Namun ia belum bisa memastikan kapan pemanggilan tersebut akan dilakukan. "Karena kita lagi RDP, kemungkinan kita panggil pekan depan," ujarnya. (dil/jpnn)
JAKARTA - Menteri Kesehatan (Menkes) Nila F Moeloek tidak memenuhi undangan rapat kerja (raker) dengan Komisi IX DPR, Senin (10/11) hari ini. Alasannya,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Begini Tanggapan Wamenaker Soal Ramai Demo Mitra Grab
- Kunker ke Kalteng, Menhut Ungkap Pesan Prabowo Terkait Revitalisasi Usaha Kehutanan
- Ismahi Gelar Diskusi Publik Tentang Dominus Litis Dalam RUU KUHAP
- Danone Aqua Berkomitmen Implementasikan Permen LH Soal Pembayaran Jasa Lingkungan
- Menteri Hanif Faisol Keluarkan Aturan Pembayaran Jasa Lingkungan
- Ridwan Kamil Melaporkan Lisa Mariana ke Bareskrim