Menkes: Supir dan PRT Sebaiknya Daftar BPJS Kesehatan
"Pembantu rumah tangga dan supir juga sebaiknya didaftarkan, jadi kalau mereka sakit sudah ada biayanya yang ditanggung asuransi," ujar Menkes.
Apa buktinya seseorang sudah terdaftar sebagai peserta di BPJS Kesehatan?
Setiap peserta yang telah terdaftar pada BPJS Kesehatan berhak mendapatkan identitas peserta. Identitas peserta paling sedikit memuat nama dan nomor identitas tunggal. Menkes menyatakan untuk saat ini masih dapat digunakan kartu kepesertaan yang lama, sampai ada pergantian kartu kepesertaan yang baru.
Apabila ada perubahan data susunan keluarga, peserta pekerja penerima upah wajib menyampaikan perubahan daftar susunan keluarganya kepada pemberi kerja paling lambat 14 (empat belas) hari kerja sejak terjadi perubahan data kepesertaan. Dalam hal ini, pemberi kerja wajib melaporkan perubahan data kepesertaan dan perubahan daftar susunan keluarga itu pada BPJS Kesehatan.
Sementara itu, jika terjadi perubahan status kepesertaan dari peserta PBI menjadi bukan peserta PBI atau sebaliknya maka peserta melakukan pendaftaran ke BPJS Kesehatan dengan membayar iuran pertama.
Perubahan status kepesertaan dari bukan peserta PBI Jaminan Kesehatan menjadi peserta PBI Jaminan Kesehatan dilakukan sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan. Dengan adanya perubahan status kepesertaan sebagaimana dimaksud tidak mengakibatkan terputusnya manfaat jaminan kesehatan
Peserta yang pindah tempat kerja atau pindah tepat tinggal tetap dijamin oleh BPJS Kesehatan selama memenuhi kewajiban membayar iuran. Peserta yang pindah kerja wajib melaporkan perubahan status kepesertaannya dan identitas pemberi kerja yang baru kepada BPJS Kesehatan dengan menunjukkan identitas peserta. (flojpnn)
JAKARTA - Belum semua masyarakat mengerti mengenai kepesertaan BPJS Kesehatan yang baru saja diresmikan pemerintah pada (31/12) lalu. Pada tahap
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Legislator NasDem Dukung Program Prabowo, Tetapi Kritik Keras Rencana Raja Juli
- Tangani Kasus Aneurisma Arteri Koroner, RS Siloam Kebon Jeruk Lakukan Prosedur IVL Koroner Pertama
- Program MBG Bukti Presiden Prabowo Berkomitmen Meningkatkan Kualitas Hidup Masyarakat
- BKD Jabar: 400 Tenaga Non-ASN Belum Mendaftar PPPK Tahap 2
- Cerita Nelayan soal Pagar Laut: Dibangun Swadaya untuk Hadapi Abrasi dan Lindungi Tambak Ikan
- Pemerintah Dukung Partisipasi Indonesia di New York Fashion Week