Menkeu Anggap 175 PDAM 'Sakit'
Selasa, 15 Januari 2013 – 13:18 WIB

Menkeu Anggap 175 PDAM 'Sakit'
JAKARTA - Menteri Keuangan Agus Martowardojo mengatakan sebanyak 175 PDAM di Indonesia tergolong tidak sehat. Sakitnya PDAM ini disebabkan karena murahnya tarif air yang dijual pada masyarakat.
Untuk itu Agus meminta pada pemerintah daerah, sebagai penanggung jawab untuk menaikkan tarif PDAM agar lebih sehat dan bisa melayani masyarakat.
"(PDAM) itu sakit, karena tarif mereka dibawah harga pokok, kalau mau sehat tarif harus naik sesuai full cost recovery," ujar Agus dalam acara Indonesia Water dan Wastewater Expo dan Forum 2013 di Hotel Bidakara, Jakarta, Selasa (15/1).
Mengenai masalah tersebut, pemerintah pusat telah memberikan solusi pada PDAM agar merestrukturisasi utang mereka. Namun dari 175 PDAM yang sakit, hanya 123 PDAM yang mengajukan dan saat ini sedang di proses. "Hanya 123 permohonan restrukturisasi dan bisa terjadwal," tegasnya.
JAKARTA - Menteri Keuangan Agus Martowardojo mengatakan sebanyak 175 PDAM di Indonesia tergolong tidak sehat. Sakitnya PDAM ini disebabkan karena
BERITA TERKAIT
- Gerai ZIfthar Ramadan, Wadah UMKM Mustahik Tingkatkan Pendapatan
- Jelang Mudik, Menteri ESDM dan Dirut Pertamina Tinjau Pasokan BBM & LPG di Banten
- Harga Emas Antam Hari Ini 14 Maret 2025, Melonjak
- Harga Emas Meroket Hari Ini, Berikut Daftar Antam, UBS, dan Galeri24
- Herman Deru Dorong Percepatan Penyelesaian Pembangunan Tol Palembang-Betung
- Ibas Sebut Seni Ilustrasi Berpotensi Mendorong Perekonomian