Menkeu Enggan Buka Waktu Kenaikan BBM

jpnn.com - JAKARTA - Kementerian Keuangan (Kemenkeu) terus mengkaji penyesuaian harga bahan bakar minyak (BBM) bersubsidi. Seperti dampak kenaikan harga BBM terhadap fiskal dan inflasi.
"Kenaikan harga BBM subsidi mesti dilihat dulu, efek fiskalnya seperti apa, dampak ke inflasinya bagaimana. Termasuk apakah dengan kebijakan subsidi tetap atau konvensional," ujar Menteri Keuangan, Chatib Basri dalam diskusi 'Menyongsong Peta Baru Kebijakan Ekonomi Indonesia' di Jakarta, Senin (7/4).
Hingga saat ini pihaknya mengaku tak punya rencana untuk menaikkan harga BBM bersubsidi tahun ini, apalagi setelah Pileg seperti yang diprediksi oleh banyak pihak. "Kami belum punya rencana menaikkan harga BBM, apakah setelah pemilihan legislatif atau tidak," tegasnya.
Lalu kapan harga BBM bersubsidi bakal naik? "Saya nggak mau ngomongin soal waktu," jawabnya.
Sebelumnya, Kemenkeu mengisyaratkan adanya kemungkinan kenaikan harga BBM bersubsidi pada 2014. Bila BBM bersubsidi tak dinaikkan, pihaknya khawatir Pertamina bakal merugi.
"Tidak menutup kemungkinan, mungkin saja (menaikkan harga BBM). Jadi kita semua bahwa namanya reformasi subsidi di berbagai negara berkembang, pasti harus konsisiten dan terukur, jadi tidak bisa sporadis, jadi kita harus bikin roadmap-nya dulu," kata Pelaksana Tugas Kepala Badan Kebijakan Fiskal Andin Hadiyanto.
Menurut dia, tingginya kebutuhan konsumsi akan BBM di Indonesia kurang bisa diimbangi dengan tingkat produksi minyak. Hal itu membuat Indonesia masih terus mengimpor minyak mentah dan BBM dari sejumlah negara. Angka impor ini akan terus meningkat seiring dengan meningkatnya konsumsi BBM masyarakat. (chi/jpnn)
JAKARTA - Kementerian Keuangan (Kemenkeu) terus mengkaji penyesuaian harga bahan bakar minyak (BBM) bersubsidi. Seperti dampak kenaikan harga BBM
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Harga Emas Antam Hari Ini Sabtu 19 April 2025: Tetap Stabil di Rp 1,965 Juta Per Gram
- BPKH Catat Kinerja Positif 2024, Indra Gunawan: Lampaui Target Dana Kelolaan
- Update Harga Emas Antam Hari Ini, Sabtu 19 April 2025, Stabil
- Keren! Plywood dan Blockboard Asal Temanggung Rambah Pasar Jepang dan Korea Selatan
- Pelindo Batasi Kontainer yang Masuk ke Pelabuhan Tanjung Priok
- Data Terbaru Modal Asing Keluar, Berikut Perinciannya