Menkeu Sri Mulyani Ikut Meriahkan Hari Bea Cukai Ke-74

Menkeu Sri Mulyani Ikut Meriahkan Hari Bea Cukai Ke-74
Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati saat memeriahkan Hari Bea Cukai ke-74 secara daring, Sabtu (3/10). Foto: Humas Bea Cukai.

jpnn.com, JAKARTA - Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati ikut memeriahkan Hari Bea Cukai ke-74 tahun yang diperingati setiap 1 Oktober.

Peringatan Hari Bea Cukai tahun ini yang bertajuk Kebinekaan NKRI dengan tema “Saling Melengkapi dalam Keberagaman, Membangun Pertiwi dalam Kebersamaan” dilakukan secara daring pada Sabtu (3/10).

Selain Menkeu Sri Mulyani, hadir juga Direktur Jenderal Bea dan Cukai Heru Pambudi beserta jajaran dari beberapa negara, serta pegawainya dari seluruh Tanah Air.

Sri Mulyani dalam sambutannya mengapresiasi peran dan tugas penting Bea Cukai pada tahun ini, khususnya dalam rangka pemulihan ekonomi nasional di tengah pandemi Covid-19.

“Dalam situasi pandemi ini, saya mengapresiasi peran aktif Bea Cukai yang berkontribusi menangani Covid-19. Di antaranya memastikan terjaminnya suplai alat medis dan kesehatan bagi penanganan Covid-19, melalui pemberian fasilitas pembebasan bea masuk dan pajak dalam rangka impor (PDRI) yang nilai per 29 September 2020 telah mencapai Rp 1,99 triliun,” ucap Sri Mulyani.

Walaupun tidak berhubungan langsung dengan dunia medis, katanya, peran Bea Cukai ini sangat krusial dalam memastikan bahwa usaha penanganan Covid-19 di Indonesia dapat terus berjalan, dan tenaga medis yang berada di garda terdepan mendapatkan fasilitas dan perlindungan yang memadai.

“Dari awal pandemi saya mengikuti perkembangan kinerja Bea Cukai yang sangat baik, bahkan tetap bekerja di front line terdepan meskipun di tengah pandemi hingga sekarang,” ujar mantan direktur pelaksana Bank Dunia ini.

Dalam momentum peringatan Hari Bea Cukai ke-74 ini, seluruh peserta acara juga disuguhkan dengan berbagai persembahan visual dari pegawai Bea Cukai yang tersebar di berbagai wilayah Indonesia, dan pemberian penghargaan kepada beberapa pegawai Bea Cukai teladan dan berprestasi.

Menkeu Sri Mulyani mengapresiasi kontribusi Bea Cukai dalam pemulihan ekonomi nasional dan penanganan Covid-19.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News