Menkeu Tertarik 'Prius'
Jumat, 24 Juli 2009 – 11:17 WIB

PRODUK BARU- Menko Perekonomian, Sri Mulyani Indrawati saat melakukan tes drive di Indonesia International Motor Show (IIMS) 2009 di JIExpo, Kemayoran, Jakarta, Jumat (24/7). Foto: Agus Srimudin/JPNN
Djoko menerangkan, mobil ini juga dilengkapi dengan dua sumber tenaga. "Ini bisa bensin dan baterai. Jadi kalau mau masuk ke perumahan, supaya suaranya tidak mengganggu, bisa gunakan baterai saja," kata dia.
Fahmi Idris mempunyai penilaian terhadap "Prius" generasi ke-3 tersebut, menurutnya, mobil itu desainnya mewah, namun kurang lega, karena tubuhnya sedikit tambun. "Mewah sih, tapi kalau bagi saya kurang lega, kalau dia cocok," ujarnya sambil menunjuk salah seorang wartawan foto yang berbadan kurus.
Selain Prius, Menkeu dan Menperin sempat meninjau sejumlah produk teranyar Toyota, seperti New Alphard 2,4, Hilux G Double Cabin, Kijang G Captain Seat, dan Fortuner TRD.
Chief Marketing Auto2000 Head Office (HO) Tony H Supatra menyebutkan, Toyota akan konsen memasarkan mobil hybrid di Indonesia. “Prius generasi ketiga kita kenalkan ke public di IIMS. Kita menyediakan 2 unit. Toyota akan mulai menjual Prius Gen-3 setelah diluncurkan di IIMS,” ujar Tony.(gus/esy/JPNN)
JAKARTA - Menko Perekonomian, Sri Mulyani Indrawati mengaku tertarik dengan mobil "Prius" generasi 3, produk terbaru Toyota. Saat mengunjungi
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Dirut Bank DKI Jamin Dana Nasabah Aman dan Non-tunai KJP Plus Tetap Lancar
- Harga Emas Antam Hari Ini 20 April 2025, UBS dan Galeri24 Sama Saja
- Transaksi Tabungan Emas Pegadaian Diproyeksikan Naik 10 Kali Lipat pada Akhir April
- 165.466 Kendaraan Meninggalkan Jabotabek saat Libur Panjang
- Satgas Ramadan & IdulFitri Pertamina Dinilai Berhasil Memitigasi Lonjakan Permintaan BBM
- Pemda Diminta Jadi Motor Investasi dan Pemerataan Ekonomi