Menko Airlangga Bagikan 50 Ribu Butir Telur, Masker dan Kendaraan Sampah untuk Warga Jatinom

jpnn.com, KLATEN - Menko perekonomian Airlangga Hartarto melepas bantuan sebanyak 50 ribu butir telur di Kecamatan Jatinom, Klaten, Sabtu (19/6).
Tak sendiri, Airlangga didampingi Menteri Perindustrian, Agus Gumiwang Kartasasmita dan Ketua Perhimpunan Insan Perunggasan Rakyat Indonesia (Pinsar).
Pelepasan bantuan telur ayam ini merupakan bagian dari kegiatan kampanye makan telur.
Kegiatan tersebut dibukukan dalam Rekor MURI dengan kategori pembagian telur kepada kepala keluarga terbanyak, sebanyak 50 ribu butir telur.
“Pemerintah berkomitmen untuk mendorong masyarakat meningkatkan konsumsi ayam dan telur. Ayam dan telur merupakan salah satu solusi untuk persoalan kebutuhan gizi yang bisa meningkatkan imunitas tubuh, terutama dalam situasi pandemi Covid-19 saat ini," ujar Airlangga.
Selain mengampanyekan makan telur, Airlangga juga menyampaikan pentingnya industri unggas bagi perekonomian Indonesia.
“Saat ini, industri unggas rakyat memiliki kontribusi nyata bagi sektor perekonomian dengan menyerap tenaga kerja sekitar 2 juta orang,” sebut Airlangga.
Oleh karena itu, pemerintah berkomitmen untuk terus mengupayakan kesejahteraan peternak, salah satunya melalui pengembangan korporasi perunggasan untuk meningkatkan kinerja industri unggas rakyat.
Pemerintah berkomitmen untuk terus mengupayakan kesejahteraan peternak, salah satunya melalui pengembangan korporasi perunggasan untuk meningkatkan kinerja industri unggas rakyat.
- 7 Makanan Tinggi Kandungan Vitamin B12 yang Baik untuk Kesehatan
- Menko Airlangga Temui Menkeu AS, Bahas Tindak Lanjut Tarif Resiprokal Trump
- 10 Makanan untuk Kulit Wajah Bebas Kerutan
- 10 Makanan Kaya Nutrisi yang Wajib Dikonsumsi Ibu Hamil
- Bertemu Dubes AS, Airlangga Bakal Menyiapkan Insentif Fiskal-Nonfiskal untuk Dorong Impor Produk AS
- Rutin Mengonsumsi 5 Makanan Ini, Kolesterol Bakalan Makin Tidak Terkendali