Menko Airlangga Ungkap Capaian Kerja Sama IMT-GT

Untuk menjamin keberlanjutan dalam koridor ekonomi, saat ini terdapat lima koridor ekonomi yang menghubungkan titik utama antara tiga negara tersebut.
Agar meningkatkan keterhubungan laut antar wilayah di tiga negara, Airlangga menyebut akan ada penambahan koridor baru.
Dalam pertemuan tersebut, Airlangga menyampaikan arahan khusus dari Presiden Joko Widodo.
Airlangga mengatakan, presiden mengarahkan untuk percepatan hard dan soft infrastruktur, mendukung ketahanan pangan dan energi dengan melakukan identifikasi produk pertanian yang bernilai tambah tinggi, agar dikembangkan lebih lanjut.
"Kemudian percepatan transformasi ekonomi digital termasuk sektor UMKM, berbagai langkah ini dilakukan untuk memastikan bahwa UMKM masuk dalam pasar digital," sebut Airlangga.
Pertemuan IMT-GT merupakan building block dari kerja sama di ASEAN, yang melibatkan beberapa provinsi di tiga negara, Indonesia, Malaysia, dan Thailand yang secara geografis berdekatan.
Kerja sama tiga negara tersebut meliputi tujuh bidang, yaitu pariwisata, perdagangan, investasi, transportasi, pertanian, lingkungan, sumber daya manusia, serta kerja sama di bidang halal.(chi/jpnn)
Menurut Menko Airlangga, panduan kerja sama dari IMT-GT berdasarkan visi 2036 dijabarkan dalam strategi lima tahunan melalui cetak biru.
Redaktur & Reporter : Yessy
- Genjot Pertumbuhan Ekonomi, Kanwil Bea Cukai Jakarta Beri Fasilitas TBB ke Perusahaan Ini
- Estpos Hadir di Pontianak, UMKM Kalbar Siap Masuk Era Digital
- 389 Tim Siap Berpartisipasi di BALI 7s 2025 Presented By Bank Mandiri
- Dapat Sambutan Positif, Ramadan Rhapsody 2025 Raup Omzet Fantastis
- Digitalisasi Transaksi Dorong UMKM Pontianak Bersaing di Kancah Nasional
- Keren! Rumah Tamadun Ubah Limbah Jadi Lapangan Kerja Bagi Perempuan dan Warga Binaan