Menko Ekonomi Tolak Kenaikan Harga Elpiji
Rabu, 06 Maret 2013 – 16:13 WIB
JAKARTA-- Menteri Koordinator Perekonomian, Hatta Rajasa menolak rencana kenaikan harga LPG 12 kilogram (kg). Hal itu diputuskannya, karena melihat situasi ekonomi masyarakat yang saat ini dirasa masih belum memungkinkan. Seperti diberitakan sebelumnya, Pertamina akan melakukan penyesuaian harga LPG 12 kg pada awal bulan ini. Rencananya, kenaikan akan mencapai Rp 2.100 per kg, atau naik Rp 25 ribu per tabung. Sehingga harga LPG 12 kg menjadi Rp 95 ribu per tabung.
"Situasinya belum memungkinkan untuk dinaikkan, jadi sampai sekarang belum dinaikkan karena akan memberatkan masyarakat," ujar Hatta saat ditemui di Gedung Kemenko, Jalan Lapangan Banteng, Jakarta, Rabu (6/3).
Menurut Hatta, Pertamina ingin menaikkan harga LPG, karena pihaknya mengaku rugi. "Tetapi dari sisi pemerintah, kami merasa belum tepat waktunya untuk menaikkan harga LPG 12 kg," jelas Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) ini.
Baca Juga:
JAKARTA-- Menteri Koordinator Perekonomian, Hatta Rajasa menolak rencana kenaikan harga LPG 12 kilogram (kg). Hal itu diputuskannya, karena melihat
BERITA TERKAIT
- Perluasan Penerapan NLE dan Pengembangan Ceisa 4.0 Kunci Perbaikan Layanan Kepabeanan
- Pemerintah Terus Mendorong Potensi Besar Semikonduktor dan Kecerdasan Buatan
- AFPI: Literasi Keuangan yang Baik Bisa Menghindarkan Beban Finansial Berlebihan
- ASPAKI Gelar Munas ke-3, Dibuka Pak Luhut
- Berkonsep Next-Gen, Experience Store Pertama AZKO di Alam Sutera Resmi Dibuka
- Lippo Karawaci Gencar Mencari Alternatif Material Ramah Lingkungan Dalam Proyeknya