Menko Polhukam Wiranto Ditusuk Pakai Pisau, Pasangan Suami Istri Ditangkap
jpnn.com, PANDEGLANG - Kabid Humas Polda Banten Komisaris Besar Edy Sumardi menyebut polisi menangkap dua orang dari insiden penyerangan kepada Menteri Koordinator Bidang Politik Hukum dan Keamanan Wiranto. Dua orang yang diamankan itu diketahui suami dan istri.
"Iya, betul (dua orang diamankan)," kata Edy saat dihubungi awak media, Selasa (10/10).
Memang, kata Edy, hanya sang suami yang melakukan penyerangan ke Wiranto. Namun, sang istri turut diamankan lantaran diduga menemani sang pria ke lokasi penyerangan ke Wiranto.
"Pelaku diduga sendiri, dia melakukan sendiri, tetapi pada saat sebelum kejadian, dia bersama istrinya, berdua," ucap dia.
Wiranto datang ke Pandeglang, Banten untuk meresmikan Gedung Kuliah Bersama Universitas Mathla'ul Anwar di Kampus UNMA Banten.
Berdasarkan informasi yang dihimpun, upaya penusukan memakai pisau terhadap mantan Panglima ABRI itu terjadi saat Wiranto berada di Alun-alun Menes, Pandeglang, Kamis siang ini.
"(Kejadian penyerangan) sekitar jam 11.30 WIB," ungkap dia. (mg10/jpnn)
Simak Videonya:
Wiranto datang ke Pandeglang untuk meresmikan Gedung Kuliah Bersama Universitas Mathla'ul Anwar.
Redaktur & Reporter : Aristo Setiawan
- Pak Luhut Dapat Tambahan Jabatan Khusus, Selamat
- Prabowo Lantik 7 Penasihat Presiden, Ada Wiranto hingga Luhut Binsar
- Warga Pandeglang Tewas Diterkam Buaya Saat Memancing di Sungai Cijalarang
- Hima Persis Gelar Ekspedisi Pesisir di Desa Banyuasih, Pandeglang
- BISON Indonesia Apel Akbar di Pandeglang, Siap Menangkan Andra-Dimyati
- Bawaslu Sebut 2 Daerah di Banten Masuk Kategori Rawan Tinggi Pada Pilkada 2024