Menkominfo Ingin BBPPT Memaksimalkan Penggunaan TKDN
jpnn.com, JAKARTA - Menteri Komunikasi dan Informatika Johnny G. Plate mendorong Balai Besar Pengujian Perangkat Telekomunikasi (BBPPT) memaksimalkan Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN).
Pembangunan Balai Besar Pusat Pengujian Perangkat Teknologi Informasi dan Komunikasi merupakan upaya Kementerian Telekomunikasi dan Informatika (Kemenkominfo) untuk mengintegrasikan Indonesia menjadi bagian dari transformasi digital global.
"Walaupun kami sebagai konsumen teknologi TIK, tetapi kami harus memaksimalkan peran TKDN dan konten lokal dengan sebesar-besarnya," kata Johnny dalam keterangan persnya, Kamis (17/3).
BBPPT adalah pintu masuk bagi gawai-gawai yang masuk dari luar negeri yaitu sebagai tempat pengujian sebelum perangkat tersebut dipasarkan di Indonesia.
Oleh karena itu, BBPPT diharapkan mampu mengintegrasikan standar perangkat digital sesuai dengan acuan internasional.
Selain itu, BBPPT juga menguji produk lokal yang akan diekspor dan memberikan sertifikat untuk perangkat yang lolos standardisasi.
Kemudian, produk akan mendapatkan sertifikasi dari Indonesia, perangkat juga harus memenuhi standar global dan negara tempat ia dipasarkan.
"Kerja sama dalam jaringan laboratorium global juga perlu dilakukan dengan berbagai negara di dunia ini. Kita tidak hidup sendirian, kami bekerja di dalam jaringan. Mari bangun relasi," kata Menkominfo.
Menkominfo Johhny G Plate meminta BBPPT memaksimalkan penggunaan TKDN. Simak selengkapnya!
- Dian Pustika: Arinal Berkomitmen Mendukung Sektor UMKM dan Ekonomi Rakyat
- Bea Cukai Pontianak Lepas Ekspor Perdana Produk Rumah Tangga Buatan UMKM ke Malaysia
- Akumindo Ingatkan Pemerintah soal Potensi Moral Hazard Pemutihan Utang UMKM
- Pemutihan Utang UMKM Dinilai Bisa Menurunkan Angka Kemiskinan, Asalkan
- Permudah Pelaku UMKM, SeaBank Hadirkan Layanan Gratis Transfer 100 Kali
- Gandeng JakPreneur, Ridwan Kamil Bantu UMKM Jakarta Tembus Pasar Digital