Menkop dan UKM Syarief Hasan Lakukan Penyegaran Birokrasi Untuk Picu Peningkatan Kinerja

MENTERI Koperasi dan UKM, Syarief Hasan melakukan penyegaran birokrasi dengan mempromosikan jabatan mulai dari eselon I hingga IV di lingkungan kerjanya.
Menkop berharap penyegaran bisa memicu peningkatan kinerja bagi bawahannya agar bisa memberikan pelayanan yang prima.
"Bagi pemegang amanat ini, bisa betul-betul menjalankan dengan baik dan bertanggung jawab, Insya Allah akan membawa bangsa kita lebih baik ke depan," kata Menkop saat melantik pejabat baru di kantornya, Rabu pagi (23/10).
Menurut Menkop, penyegaran yang dilakukan di lingkingan Kemenkop dan UKM, ditentukan berdasarkan evaluasi kerja masing-masing pejabat. Sementara sepuluh persen berdasarkan penilaian subjektif selaku Menteri.
"Sebagai abdi negara tentunya saya mengajak saudara-saudara semua untuk lebih mementingkan kepentingan pelayanan masyarakat," katanya.
Pelayanan maksimal, menurut Menkop adalah mau mendengar aspirasi masyarakat, merespon setiap sms dan telp dari masyarakat.
Lanjut Menkop, promosi jabatan yang dilakukan di penghujung Oktober ini merupakan yang terbesar sejak empat tahun terakhir. Namum Menkop menampik kebijakan itu berkaitan dengan akan berakhirnya masa tugasnya selaku Menkop pada 2014 mendatang.
"Semua berdasarkan kriteria dan acuan yang jelas." (dzk/rmol)
MENTERI Koperasi dan UKM, Syarief Hasan melakukan penyegaran birokrasi dengan mempromosikan jabatan mulai dari eselon I hingga IV di lingkungan kerjanya.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pancasila Dalam Menu Makan Bergizi Gratis
- Ormas di Depok, Kontrol Sosial atau Kekuatan Dekstruktif?
- Panitia Adhoc MPR dan Aspirasi Suara Masyarakat
- Mendesak Audit Sistem Informasi dan Rotasi Pejabat ATR/BPN Kanwil Jawa Barat
- Legasi Ottow dan Geissler di Tanah Papua
- Pertumbuhan Tinggi dan Berkualitas, Mungkinkah?