Menkopolhukam Akui Surya Paloh Ajukan Nama Prasetyo untuk Jaksa Agung

jpnn.com - JAKARTA - Menkopolhukam Tedjo Edhy Purdjianto mengaku Partai Nasdem memang mengajukan nama Politikus M. Prasetyo sebagai salah satu calon Jaksa Agung.
Meski demikian, kata Tedjo, bukan hanya nama Prasetyo yang masuk dalam pertimbangan Presiden saat ini. Ada beberapa nama lainnya yang turut dipertimbangkan.
"Saya belum tahu berapa persisnya. Ada yang menambahi, dicoret, jadi berubah-ubah," kata Tedjo di kompleks Istana Negara, Jakarta, Senin, (3/11).
Sebelum masuk Nasdem, Prasetyo dulunya adalah seorang jaksa. Ia pernah menjabat sebagai Jaksa Agung Muda Pidana Umum tahun 2005-2006. Ia juga pernah menjadi Kepala Kejaksaan Tinggi Sulawesi Selatan.
Menurut Tedjo, Presiden pun menerima masukan dari masyarakat selain nama yang berasal dari Partai Nasdem. Tedjo tidak dapat memastikan kapan Presiden akan mengumumkan nama yang terpilih sebagai Jaksa Agung.
Ia juga membantah Presiden dilema karena ada nama yang diusung dari parpol. "Masukan dari masyarakat kan dipertimbangkan beliau, maka tidak mau terburu-buru. Tidak ada deadline untuk ini," tandas Tedjo. (flo/jpnn)
JAKARTA - Menkopolhukam Tedjo Edhy Purdjianto mengaku Partai Nasdem memang mengajukan nama Politikus M. Prasetyo sebagai salah satu calon Jaksa Agung.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Herman Deru Beberkan Potensi Sumse kepada Peserta PKDN Sespimti Polri Dikreg ke-34
- Hukum Berat Oknum Pengacara Hedon Pelaku Suap Hakim Rp 60 Miliar
- Jaksa KPK Ungkap Selain Mbak Ita, Iswar Aminuddin Dapat Jatah
- Konon, ASN yang Mau Pindah ke IKN Bakal Terima Tunjangan Khusus
- Heikal Safar Puji Komitmen Mendiang Paus Fransiskus Terhadap Perdamaian Dunia
- Seluruh Pekerja yang Terlibat Dalam MBG Dapat Perlindungan Jaminan Sosial Ketenagakerjaan