Menkumham dan Polri Kerjasama Berantas Markus
Selasa, 30 Maret 2010 – 16:53 WIB
Menkumham dan Polri Kerjasama Berantas Markus
JAKARTA - Menteri Hukum dan HAM, Patrialis Akbar berupaya membentuk wadah baru dalam memperbaiki citra penegakan hukum di Indonesia. Untuk mewujudkan hal itu, Patrialis Akbar menemui Kapolri, Jenderal Polisi Bambang Hendarso Danuri di Mabes Polri, Senin (30/3). Sehari sebelumnya, Menkumham juga menemui Jaksa Agung Hendarman Supandji. Dalam jumpa pers di Mabes Polri, tidak tampak Kapolri Bambang Hendarso Danuri. Untuk itu, kata Patrialis, dalam memberantas dugaan mafia kasus harus dilakukan secara bersama-sama. "Ada sindikasi mafia hukum yang harus diselesaikan secara bersama. Pertemuan tadi juga mengantisipasi, jangan sampai terjadi pembiaran persoalan-persoalan hak asasi manusia. Kerjasama juga diarahkan dalam mencari jalan keluar (mengatasi) banyaknya kasus narkoba," beber dia.
"Kami membicarakan wadah kerjasama antara Polri, Kejaksaan Agung, dan Menkumkam. Tujuannya agar kasus-kasus yang ditangani segera dikoordinasikan," kata Patrialis.
Baca Juga:
Kerjasama lembaga penegak hukum dengan Kementerian Hukum dan Ham, kata Patrialis, sangat penting dan diperlukan. "Kami juga membicarakan rumah tahanan yang over kapasitas, karena ada juga orang yang tidak pantas ditahan tapi ditahan. Walaupun banyak faktor lain. Ada juga kami menemukan kriminalisasi yang dilakukan oleh oknum-oknum tertentu, karena ada indikasi kasus pidana."
Baca Juga:
JAKARTA - Menteri Hukum dan HAM, Patrialis Akbar berupaya membentuk wadah baru dalam memperbaiki citra penegakan hukum di Indonesia. Untuk mewujudkan
BERITA TERKAIT
- Yayasan Jiva Svastha Nusantara Gelar Seminar Edukasi Higienitas Air Minum
- Komnas HAM Temukan Sejumlah Masalah dalam RUU TNI
- Tim 8 Prabowo Yakin Kopdes Merah Putih Bisa Melepaskan Petani dari Praktik Tengkulak
- Bukber Pegawai Kemensos, Gus Ipul Serukan Solidaritas dan Kepedulian ke Sesama
- Berpedoman Pada Prinsip 5T, TASPEN Pastikan Pembayaran THR 2025 Bakal Tepat Waktu
- Mudik Gratis Semarang-Kalimantan, Kuota 675 Penumpang, Amankan Tiketnya!