Menkumham: Labora Sitorus Menantang Pemerintah
jpnn.com - JAKARTA-Menkumham Yasonna Laoly dibikin geregetan dengan ulah Labora Sitorus yang kabur dari Lapas Sorong. Yasonna berharap, Labora Sitorus segera menyerahkan diri ketimbang mengumbar pernyataan di media.
"Itu yang kami sesalkan, seolah-olah menantang pemerintah. Ini tidak baik. Ini hukum. Semua warga negara Indonesia harus taat hukum. Masih ada upaya hukum beliau. Jangan benturkan rakyat dengan aparat hukum," ujar Yasonna di kompleks Istana Negara, Jakarta, Selasa, (10/2).
Yasonna menambahkan, pihaknya telah melakukan rapat khusus dengan sejumlah pihak terkait untuk mengeksekusi Labora. Di antaranya ialah Kejaksaan Agung, TNI AL dan Polda setempat.
"Masih meminta waktu tindakan persuasif karena di lingkungan tempat tinggal Pak Labora, massa masih cukup banyak yang setia dengan beliau. Maka, masih diminta waktu oleh Pak Kapolda," tegas Yasonna. (flo/jpnn).
JAKARTA-Menkumham Yasonna Laoly dibikin geregetan dengan ulah Labora Sitorus yang kabur dari Lapas Sorong. Yasonna berharap, Labora Sitorus segera
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Heboh, Surat Kaleng Ancaman Bom Beredar di Kampus Unpar Bandung
- Menteri Karding Tugaskan Anak Buah Bantu Mila Dapatkan Ijazah Ditahan Penyalur PMI
- Dirjen Bina Pemdes Membuka Pelatihan Peningkatan Kapasitas Desa di Papua, Dorong Pelayanan Meningkat
- Lihat, Sikap Mayor Teddy Saat Prabowo Memperkenalkannya ke Joe Biden
- Arogansi Ivan Pengusaha yang Suruh Siswa Menggonggong Berujung Bui, Ini Pelajaran!
- BPJS Ketenagakerjaan Perkuat Integritas untuk Hadapi Kecurangan & Penyimpangan