Menlu Nigeria Lobi DPR
Minta Keringanan Hukuman bagi Warganya
Kamis, 30 Oktober 2008 – 17:32 WIB
JAKARTA- Menteri Luar Negeri (Menlu) Nigeria Mr Ojo Maduekwe menyambangi gedung DPR/MPR RI, kawasan Senayan, Jakarta, Kamis (30/10). Ia sengaja datang ke gedung parlemen untuk meminta keringanan hukuman atas beberapa warga Nigeria yang saat ini mendekam di sejumlah penjara di tanah air. Warga Nigeria yang saat ini telah divonis hukuman mati berjumlah 11 orang dan 10 orang lainnya sedang dalam proses persidangan. Semuanya terkait kasus penggunaan maupun peredaran narkoba.
Mr Ojo Maduekwe bersama rombongan ditemui Wakil Ketua DPR Muhaimin Iskandar (FPKB) didampingi anggota Komisi I DPR Tosari Wijaya (FPPP).
Baca Juga:
Tosari Wijaya menanggapi, sesuai proses hukum permasalahan tersebut bisa diselesaikan melalui ekstradisi. Namun saat ini antara Indonesia dengan Nigeria belum ada perjanjian ekstradisi.
Baca Juga:
Namun apakah warga negara yang terjerat narkoba bisa dibebaskan atau tidak, menurut Tosari sepenuhnya diserahkan kepada hukum yang berlaku. “Karena ini sudah menjadi putusan final hukum, maka harus bisa dihargai,” tegasnya.
JAKARTA- Menteri Luar Negeri (Menlu) Nigeria Mr Ojo Maduekwe menyambangi gedung DPR/MPR RI, kawasan Senayan, Jakarta, Kamis (30/10). Ia sengaja
BERITA TERKAIT
- Prabowo Tak Diundang ke HUT PDIP, tetapi Bakal Diminta Hadir Pas Kongres
- Raih 3 Juta Lebih Suara, Andra Soni-Dimyati Ditetapkan jadi Gubernur & Wagub Terpilih Banten
- Gelar HUT ke-52 di Sekolah Partai, PDIP Lakukan dengan Konsep Seperti Ini
- Kongres V Bakal Tindak Lanjuti Hasil Rakernas Soal Penetapan Megawati Jadi Ketum PDIP
- Tim Hukum DIA Bakal Bongkar Dugaan 1,6 Juta Tanda Tangan Palsu di Pilgub Sulsel
- KPU Jakarta Resmi Menetapkan Pramono-Rano Sebagai Gubernur dan Wagub Jakarta