MenPAN-RB Bakal Keluarkan Larangan Main Pokemon Go

jpnn.com - JAKARTA - Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN-RB) Yuddy Chrisnandi bakal mengeluarkan regulasi berkaitan dengan larangan bermain game, seperti Pokemon Go.
Regulasi ini bisa berupa surat edaran maupun surat MenPAN-RB yang ditujukan kepada seluruh pimpinan instansi pusat dan daerah.
Menurut Menteri Yuddy, pengaruh game pokemon terhadap aparatur sipil negara (ASN) adalah bisa mengganggu konsentrasi kerja. Selain itu bisa membahayakan keselamatan ASN yang bersangkutan. Apalagi sudah ada masyarakat yang jadi korban karena kecanduan Pokemon.
"Saya sudah perintahkan Deputi SDM Aparatur untuk membuat surat kepada seluruh instansi terkait larangan main game seperti Pokemon, dan lain-lain. Apalagi mainnya saat jam kerja, ini akan mengganggu sekali," terangnya.
Sementara Deputi Kelembagaan dan Tata Laksana KemenPAN-RB Rini Widyantini yang juga Jubir KemenPAN-RB menyatakan, sebelum ada regulasi akan dibuat kajian terhadap dampaknya ke ASN maupun masyarakat. "Masih akan dikaji dulu. Inikan baru perintah Pak Menteri, jadi tidak bisa langsung dibuat regulasinya," tandasnya. (esy/jpnn)
JAKARTA - Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN-RB) Yuddy Chrisnandi bakal mengeluarkan regulasi berkaitan dengan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Heboh Pengeroyokan di Kantor Polsek, Kapolda Riau Langsung Copot Jabatan Anak Buah
- Tugas Kantor Komunikasi Presiden Dianggap Tumpang Tindih, Begini Reaksi Mensegneg
- Kader Gerindra di Banggai Minta Polisi Menindak Pelaku Persekusi
- Paus Fransiskus Meninggal, Prabowo: Dunia Kehilangan Sosok Panutan dalam Kemanusiaan
- Mbak Ita bersama Suami Didakwa Terima Suap Rp 9,29 Miliar dari Proyek & Insentif ASN
- Dittipidsiber Bareskrim Turun Tangan Usut Gangguan Sistem Bank DKI