MenPAN-RB: Media tak Independen Tanggung Jawab Menkominfo dan KPI

jpnn.com - JAKARTA - Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN-RB) Azwar Abubakar mengaku tidak bisa mengatur media soal indepensi dalam pilpres 2014. Pasalnya, independensi media bukan masuk dalam keterbukaan informasi publik (KIP).
"Kalau wartawan atau siapa saja yang butuh data dan informasi, saya akan kasi. Tapi kalau media memihak salah satu capres, saya tidak bisa apa-apa. That's not my job," kata Azwar di sela-sela Simposium Inovasi Pelayanan Publik Indonesia 2014 di Grand Sahid Jakarta, Senin (16/6).
Berbeda dengan media swasta, menurut Azwar, dia bisa menegur media pemerintah seperti TVRI dan RRI bila tidak independen. Sebab keduanya merupakan lembaga pemerintah yang harus bersikap netral.
"Kalau TVRI dan RRI membela salah satu capres, bisa saya tegur. Kalau media swasta itu sudah tanggung jawab Menkominfo dan Komisi Penyiaran Indonesia (KPI)," tandasnya. (esy/jpnn)
JAKARTA - Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN-RB) Azwar Abubakar mengaku tidak bisa mengatur media soal indepensi
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Cak Imin Gelar Halalbihalal, Ma'ruf Amin & Sejumlah Menteri Hadir
- Pastikan Dana Haji Aman, Kepala BPKH: Kami Utamakan Transparansi dan Prinsip Syariah
- Siswa Sulawesi Tenggara Cerdas-Cerdas, Ini Reaksi Mendikdasmen
- GP Ansor Gaungkan Patriot Ketahanan Pangan Menjelang Puncak Harlah Ke-91
- Koalisi Masyarakat Sipil Mengecam Intervensi Anggota TNI di Kampus UI dan UIN Semarang
- Berdoa di PIK, Biksu Thudong Tebar Pesan Damai