MenPAN-RB Minta Pejabat yang Ribut Urus Desa Mundur

MenPAN-RB Minta Pejabat yang Ribut Urus Desa Mundur
MenPAN-RB Yuddy Chrisnandi. FOTO: dok/jpnn

jpnn.com - JAKARTA - Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN-RB) Yuddy Chrisnandi mengaku geregetan dengan perilaku para pejabat yang masih berebut mengurus desa. Masing-masing merasa paling berhak mengurus desa tanpa didasari kajian.

"Kajian tentang kelembagaan ini domainnya KemenPAN-RB. Saya heran para pejabat di dua kementerian (Kemendagri dan Kementerian Desa) malah ribut soal dana desa," ujarnya kepada pers, Kamis (15/1).

Dia menegaskan, kalau masih ada pejabat yang masih berpolemik, diminta mundur saja dari jabatan. “Demikian juga dengan aparaturnya jika tidak mau dipindah, silakan keluar,” ujarnya.

"Urusan desa sudah kita rumuskan, jadi tinggal dijalankan saja. Kalau masih ada yang merasa paling berhak, silakan undur diri saja. Ini waktunya bekerja dan bukannya berpolemik terus," tandasnya. (esy/jpnn)


JAKARTA - Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN-RB) Yuddy Chrisnandi mengaku geregetan dengan perilaku para pejabat


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News