Menpan-RB Resmikan Mal Pelayanan Publik di Lombok Tengah

jpnn.com, LOMBOK TENGAH - Menteri Pemberdayaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan-RB) Abdullah Azwar Anas meresmikan Mal Pelayanan Publik (MPP) Kabupaten Lombok Tengah, pada Rabu (1/3) pagi tadi.
MPP tersebut merupakan salah satu sistem pelayanan satu pintu pertama yang ada di Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB).
"Ini baru pertama kali kita punya Mal pelayanan publik di NTB. Tujuannya untuk meringkas pelayanan publik," kata Azwar Anas di Praya.
Menurut Azwar Anas, saat ini pihaknya sedang mendorong setiap kabupaten dan kota di Indonesia mempunyai pelayanan yang terpusat seperti Mal pelayanan publik ini.
"Kami sedang mendorong dan menyiapkan di setiap daerah," ujar Azwar Anas.
Selain itu, Anas juga mendorong Pemerintah Daerah NTB untuk mengaktifkan layanan publik yang dapat dilakukan melalui ponsel.
Ia berharap seluruh layanan publik tersebut bisa terintegrasi dan satu atap.
"Ini untuk memudahkan masyarakat mendapatkan pelayanan," ungkapnya.
Azwar Anas menyebutkan ke depan MPP tidak hanya untuk mengurus layanan di sektor dinas di bawah pemerintah daerah saja.
- Tak Punya Uang, Bu Yuliana Bawa Pulang Jenazah Bayi Pakai Taksi Online
- Mau Mandi di Sungai, Warga Temukan Meriam
- 80 Rumah di Lombok Tengah Rusak Diterjang Angin Puting Beliung
- Irjen Hadi Gunawan: Di NTB Tidak Boleh Ada Geng Motor
- KPK Dalami Korupsi Shelter Tsunami NTB, Waskita Karya Berpotensi Jadi Tersangka Korporasi
- Pencuri Bertato Ini Apes setelah Aksinya Ketahuan Korban, Begini Ceritanya