MenPAN RB Syafruddin Beri Penghargaan ke Polisi Pengungkap Kasus Penipuan CPNS
jpnn.com, JAKARTA - Anggota Polri yang berhasil mengungkap kasus penipuan pengadaan CPNS dan mafia properti dengan omset miliaran rupiah mendapatkan award dari Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN-RB) Syafruddin.
Pengungkapan dua kasus ini merupakan bentuk nyata institusi kepolisian dalam mendorong dan mengawal perjalanan reformasi birokrasi di Indonesia.
"Selamat kepada Polri atas prestasi yang diraih dalam pengungkapan dua kasus yang menjadi atensi publik dan berhubungan dengan reformasi birokrasi," ujar Menteri Syafruddin di Jakarta, Selasa (20/8).
Kasus penipuan pengadaan CPNS selama ini telah merusak fokus kinerja pemerintah membangun sumber daya manusia (SDM) Aparatur Sipil Negara (ASN) melalui program pembangunan Smart ASN sebagai pilar penyangga masa depan bangsa. Pemerintah menginginkan bibit ASN yang berkualitas baik melalui rekrutmen CPNS yang bersih dari KKN dan transparan.
Sedangkan kasus mafia properti mengganggu reformasi birokrasi yang ada di instansi pemerintah, terutama dalam sektor pelayanan publik. Padahal selama ini, pemerintah telah berupaya mendorong perbaikan pelayanan publik bahkan mendapatkan penghargaan ditingkat internasional.
BACA JUGA: Pak Menteri: Kami Hanya Mau Selesaikan Honorer Lama
“Pemerintah sudah banyak kemajuan yang dirasakan masyarakat. Pelayanan publik terbukti dua tahun berturut-turut mendapatkan penghargaan dari PBB,” jelasnya.
Sebanyak 37 anggota Polri dari Polda Metro Jaya telah menerima penghargaan yang diberikan Menteri Syafruddin. Hal ini dilaksanakan sebagai bentuk apresiasi kepada anggota Polri yang telah menunjukkan kinerja dan prestasi yang membanggakan.
Pengungkapan kasus penipuan rekrutmen CPNS merupakan bentuk nyata institusi kepolisian dalam mendorong dan mengawal perjalanan reformasi birokrasi di Indonesia.
- Nia Daniaty Ogah Bayar Ganti Rugi Korban Penipuan CPNS Bodong Sang Anak
- Setelah Harus Bayar Ganti Rugi Rp 8,1 Miliar, Nia Daniaty Takut Rumahnya Dieksekusi
- Dugaan Penipuan CPNS Kemenkumham di Banyumas Terungkap, Ini Pelakunya
- Ayah Rela Bayar Rp 226 Juta Demi Anak Diangkat jadi PNS, Eh Ternyata Amsyong
- Kasus Penipuan CPNS & PPPK oleh Anggota DPRD Ini SP3, Kombes Yuliyanto Ungkap Alasannya
- Kasus Penipuan CPNS, Eks Anggota DPRD Tulungagung Ini Ditahan Polisi