Menperin Buka Data Kawasan Industri, Alhamdulillah Menggembirakan
jpnn.com, JAKARTA - Menteri Perindustrian (Menperin) Agus Gumiwang Kartasasmita menyebut perkembangan kawasan industri mengalami peningkatan.
"Meningkat, baik secara jumlah maupun luas lahan," ungkap Menperin pada acara dialog nasional dengan tema “Strategi Meningkatkan Daya Saing Kawasan Industri Indonesia”, Kamis (27/1).
Dengan demikian, jumlah kawasan industri Indonesia akan terus dikembangkan sebagai lokasi investasi yang menarik supaya dapat memberikan kontribusi terhadap pertumbuhan ekonomi nasional.
Menperin menjelaskan hingga Januari 2022, terdapat 135 perusahaan kawasan industri dengan total luas lahan sebesar 65.532 hektare yang tersebar di Pulau Jawa, Kalimantan, Maluku, Papua, Nusa Tenggara, Sulawesi dan Sumatera.
"Dari 135 kawasan industri tersebut 46 persen atau 30.464 hektare sudah terisi oleh tenant industri, jelas Menperin.
Pemerintah terus mengakselerasi pembangunan kawasan melalui fasilitasi pengembangan 27 kawasan industri yang masuk dalam PJMN 2020 - 2024 dan 16 proyek strategis nasional.
Menperin mengungkapkan terus berupaya memberikan peran dan tanggung jawab kepada pengelola kawasan industri untuk menciptakan dan menjaga iklim investasi.(mcr28/jpnn)
Simak! Video Pilihan Redaksi:
Menteri Perindustrian (Menperin) Agus Gumiwang Kartasasnita menyebut perkembangan kawasan industri mengalami peningkatan.
Redaktur : Elvi Robia
Reporter : Wenti Ayu
- Indonesia Bisa Memainkan Peran Strategis Menjembatani Negara-Negara BRICS dan OECD
- Langkah Strategis Pemerintah Dorong Pariwisata sebagai Motor Ekonomi
- Upaya Bank Mandiri Memanfaatkan Analitik Data Diakui Secara Global
- IP Expo Indonesia 2025 Ungkap Potensi Lisensi IP untuk Mendorong Inovasi & Bisnis
- Menata Masa Depan Berkelanjutan Melalui Transformasi Limbah Besi Industri
- Dukung Hilirisasi, Bea Cukai Ternate Fasilitasi Ekspor Perdana Feronikel dari Pulau Obi