Menperin Luncurkan Kapal Canggih Bernama Iriana
"Ya tentunya kami berharap ada tawaran yang masuk nantinya, dan kami siap mengerjakan," tutupnya.
Sementara itu, Badan Pengusahaan (BP) Batam berjanji akan mengembangkan sektor industri galangan kapal melalui kebijakan dan iklim usaha yang kondusif.
"Industri galangan kapal merupakan sektor strategis yang memiliki peranan penting dalam mendukung terciptanya Indonesia sebagai poros maritim dunia," kata Kepala BP Batam, Hatanto Reksodipoetro, Sabtu (25/3) saat menghadiri peresmian kapal MV Iriana di galangan kapal PT Sumber Marine Shipyard, Tanjunguncang, Batam.
Hatanto sangat mengapresiasi kehadiran kapal MV Iriana. Ia berharap kapal semen curah ini dapat memberikan nilai tambah bagi perekonomian Batam. "Memang saat ini industri shipyard tengah mengalami penurunan ekonomi secara global," imbuhnya.
Ke depannya, BP Batam berjanji akan selalu membuka diri dan terus berupaya merumuskan strategi khusus melalui forum dan koordinasi di tingkat pusat untuk menjaga industri galangan kapal di kota Batam.
"Kami bangga (BP Batam) bahwa bangsa Indonesia bisa membuat kapa yang mampu bersaing di dunia internasional," pungkasnya.
Peresmian turut dihadiri Staf Ahli Kementerian Maritim Purbaya Sadewa, Dubes Indonesia untuk Singapura Ngurah Swajaya, Dirjen Hubla, Dirjen Industri Logam, mesin dan Alat Elektronik, I Gusti Putu Suryawan, Kepala BP Batam Hatanto Reksodipoetro, Ketua Umum INSA Johnson W. Sutjipto, dan beberapa tamu undangan lainnya.(cr17/leo)
Menteri Perindustrian, Airlangga Hartanto meluncurkan kapal semen curah MV Iriana yang diproduksi PT Sumber Marine Batam di galangan kapal Tanjunguncang,
Redaktur & Reporter : Budi
- Lulus SKD, 163 Pelamar CPNS Batam Lanjut ke Tahap SKB
- Menilik Peluang Menang Para Calon Wali Kota Batam Versi Survei Indikator Politik
- Pencinta Kuliner Merapat, Hotel di Batam Ini Hadirkan Dimsum All You Can Eat
- Aliansi Mahasiswa di Batam Laporkan Amsakar Achmad ke Bareskrim Polri, Ini Masalahnya
- Polda Riau Buru Wanita Pemasok Pakaian Bekas di Batam dan Sumatra
- Gudang Barang Bekas Ilegal di Batam Digerebek, Polisi Buru Pemasok