Menpora Amali Berharap Anak Muda Indonesia Bisa Menciptakan Lapangan Pekerjaan

Menpora Amali Berharap Anak Muda Indonesia Bisa Menciptakan Lapangan Pekerjaan
Menpora Zainudin Amali saat membuka Kuliah Kewirausahaan Pemuda 2021 secara virtual di Jakarta, Kamis (15/7). Foto: Tangkapan layar dari aplikasi Zoom.

jpnn.com, JAKARTA - Menteri Pemuda dan Olahraga Zainudin Amali berharap para anak muda Indonesia dapat menciptakan lapangan pekerjaan. 

Dia menegaskan Kemenpora tidak akan lelah untuk terus menumbuhkan semangat kewirausahaan di kalangan anak muda. 

Hal itu diungkap Menpora Amali saat membuka langsung Kuliah Kewirausahaan Pemuda 2021 secara virtual di Jakarta, Kamis (15/7). 

Kuliah Kewirausahaan Pemuda 2021 itu merupakan kolaborasi antara Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) dengan Kementerian Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (KemenkopUKM), yang bertujuan untuk menumbuhkan minat kewirausahaan pemuda Indonesia. 

Amali menilai kegiatan ini merupakan ikhtiar untuk menumbuhkan minat kewirausahaan pemuda yang dilakukan oleh Kemenpora bekerja sama dengan KemenkopUKM.

"Kami harapkan kerja sama ini bisa berjalan dengan baik. Kolaborasi dan kerja sama kementerian dan lembaga sangat menentukan keberhasilan program ini," kata Amali. 

Politikus asal Partai Golkar itu menyatakan pandemi Covid-19 tidak menyurutkan semangat Kemenpora memberikan bekal kepada anak muda yang sekarang ada di perguruan tinggi agar menjadi wirausaha muda.

"Begitu mereka keluar dari kampus, mereka mampu bersaing untuk bisa melahirkan pemuda yang bisa menciptakan lapangan pekerjaan bagi orang lain," kata mantan ketua Komisi II DPR RI itu. 

Menpora Zainudin Amali menegaskan Kemenpora tidak akan lelah untuk terus menumbuhkan semangat kewirausahaan di kalangan anak muda. 

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News