Menpora Amali: Presiden Jokowi Senang Timnas Indonesia Menang

"Beliau pun tadi mengucapkan terima kasih kepada para pemain dan offisial yang telah berupaya keras mempersembahkan kemenangan untuk Indonesia, khususnya bagi masyarakat tanah air," tuturnya.
Secara umum, Menpora bergelar Profesor itu mengatakan pertandingan berjalan dengan baik. Dirinya pun melihat perkembangan para pemain timnas sudah cukup bagus dengan membangun serangan dari bawah.
Namun, Amali memberikan catatan-catatan penting, yakni permainan dari tengah kedepan yang dinilainya masih harus dipertajam lagi.
"Aliran bola dari bawah ketengah sudah bagus, peluang untuk menciptakan gol sangat banyak, beberapa kali pemain kita sudah berhadapan dengan kiper lawan, tetapi gagal menjadi gol."
"Serangannya belum terlalu tajam, mungkin itu bisa menjadi evaluasi dari tim kepelatihan untuk laga-laga selanjutnya," tutur Menpora Amali.
Di sisi lain, Menpora Amali juga menilai pelaksanaan Perpol nomor 10 tahun 2022 pada pertandingan tersebut sudah berjalan dengan baik. Namun, dirinya meminta untuk ditingkatkan lagi kedepannya.
"Saya melihat steward yang masih suka melihat ke arah lapangan, tetapi saya maklum akan itu karena ini hal yang baru, sehingga pada laga selanjutnya semoga bisa diperbaiki," pungkasnya.(dkk/jpnn)
Simak! Video Pilihan Redaksi:
Menpora Zainudin Amali menyebut bahwa Presiden Jokowi senang melihat Timnas Indonesia menang
Redaktur : Dhiya Muhammad El-Labib
Reporter : Muhammad Amjad
- Peserta Sespimmen Menghadap Jokowi, Pengamat Singgung Dugaan Keterlibatan Polisi Pada Pilpres 2024
- Muncul Usulan Copot Menteri Terafiliasi Jokowi, Legislator PDIP: Berarti Ada Masalah
- Peserta Sespimmen Menghadap ke Jokowi, Pengamat: Berisiko Ganggu Wibawa Prabowo
- Sufmi Dasco Ahmad Bicara Soal Isu Matahari Kembar, Begini Kalimatnya
- Ma'ruf Amin Nilai Isu Matahari Kembar Bukan Ancaman bagi Pemerintahan Prabowo
- Menteri Prabowo Temui Jokowi, Jubir PSI: Silaturahmi Idulfitri kok Dicurigai?