Menpora Baru Siap Lanjutkan Proyek Hambalang
jpnn.com - JAKARTA - Menteri Pemuda dan Olah Raga (Menpora) Imam Nahrawi mengaku siap lanjutkan proyek Hambalang. Menurutnya, tidak ada alasan pembangunan fasilitas dan sekolah olah raga itu dihentikan.
"Saya kira kalau sudah dibangun tidak ada alasan untuk berhenti, harus dilanjutkan," kata Imam di Istana Negara, Jakarta, Senin (27/10).
Meski begitu, Imam mengaku belum tahu secara jelas apa yang jadi permasalahan dalam proyek yang digerogoti korupsi itu. Ia mengaku akan segera melakukan kajian setelah resmi masuk kantor.
Namun, lanjut politisi PKB itu, ada satu syarat yang harus dipenuhi sebelum proyek Hambalang bisa diteruskan. Yaitu, pengerjaan harus dilakukan serius dan tidak boleh ada kerugian negara. "Karena ini uang rakyat," jelasnya. (dil/jpnn)
JAKARTA - Menteri Pemuda dan Olah Raga (Menpora) Imam Nahrawi mengaku siap lanjutkan proyek Hambalang. Menurutnya, tidak ada alasan pembangunan fasilitas
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Mensos Temukan 1 Keluarga Penyandang Disabilitas di Surabaya Tak Terima PKH
- Pj Gubernur PBD Ingatkan ASN Agar Tidak Bermental Seperti Bos yang Minta Dilayani
- Sampaikan Orasi Ilmiah di Untirta, Mendes PDT Minta Sarjana Balik ke Desa
- Prabowo Tegaskan Indonesia Mendukung Perdagangan Terbuka dan Adil
- Mentras Iftitah Bersilaturahmi ke Eks Mentrans AM Hendropriyono
- Ini Upaya Propan Raya dan LPJK dalam Perlindungan Gedung dari Kebakaran