Menpora dan Kapolri Intens Bicarakan Soal Izin Kompetisi, Ini Hasilnya
jpnn.com, JAKARTA - Menpora Zainudin Amali telah menyelesaikan pertemuan dengan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo di Mabes Polri, Jakarta, Senin (8/2) siang. Hasilnya, lampu hijau izin kompetisi itu menjadi kenyataan.
Menpora usai pertemuan menuturkan langkah pertemuannya saat ini dengan Kapolri ialah untuk mencari jalan keluar yang terbaik, terkait kompetisi dan kegiatan kepemudaan yang harus bisa dijalankan.
"Tadi kami sampaikan ke Bapak Kapolri, bagaimana menerapkan protokol kesehatan secara disiplin dan ketat, tetapi kegiatan masyarakat khususnya bidang kepemudaan dan keolahragaan bisa tetap jalan," tutur Amali.
Politikus asal Partai Golkar tersebut menjelaskan bahwa sudah ada kesepakatan.
"Setelah ini kami ada pertemuan lanjutan, akan lebih detail dan teknis untuk membicarakan berbagai hal, khususnya kegiatan keolahragaan," jelas Menpora.
Selanjutnya, Kapolri menjelaskan, pihaknya sudah melakukan diskusi lebih dari satu jam dengan Menpora Amali.
Pertama, Kapolri memastikan program menekan laju penyebaran Covid-19 memang masih utama, sampai akhirnya muncul program PPKM Mikro.
Namun demikian, Listyo memastikan ada ruang untuk melakukan pembicaraan lebih lanjut terkait pelaksanaan kegiatan keolahragaan ke depan.
Menpora Zainudin Amali sudah menggelar pertemuan dengan Kapolri terkait izin kegiatan kepemudaan dan keolahragaan, Senin (8/2).
- Kapolri Sebut Penyidik Kepolisian Bisa Saja Memeriksa Budi Arie di Kasus Judi Online
- Kapolri Sematkan Bintang Bhayangkara Utama ke Panglima dan 3 Kepala Staf TNI
- Casis Bintara Polri Korban Begal Dapat Beasiswa dari Kapolri
- Prodewa Minta MK Panggil Kapolri Atas Dugaan Pelanggaran TSM Pemilu oleh Polri
- Soal Nasib Brigjen Endar, Pak Kapolri Bilang Begini
- Cek Kesiapan JSC sebagai Tuan Rumah Piala Dunia U-20, Erick Thohir Keluarkan Ide Brilian