Menpora Didesak Bekukan PSSI
Senin, 28 Februari 2011 – 16:41 WIB

PANTANG MUNDUR: Massa pengunjuk rasa anti Nurdin Halid di Kawasan Gelora Bung Karno, Senin (28/2). Budi/jpnn
JAKARTA — Janji pengunjuk rasa anti Nurdin Halid untuk terus berdemo menurunkan Nurdin Halid dari Ketua Umum (Ketum) PSSI bukan hanya isapan jempol. Hari ini, ratusan massa yang menamakan dirinya kelompok Revolusi PSSI kembali berunjuk rasa di Kawasan Gelora Bung Karno (GBK). Mereka mendesak pemerintah untuk segera membekukan PSSI jika Nurdin Halid tidak mau mundur. Bila memang FIFA memutuskan pembekuan, kata Dani, pemerintah mesti menindaklanjutinya dengan pembekuan PSSI. “Kalau dibekukan FIFA kan PSSI masih bisa aktif di dalam negeri dengan kompetisi domestiknya. Karena itu, Menpora harus mengambil alih dan memperbaiki struktur kepengurusannya,” tandasnya.
Dani Gamper, koordinator pendemo mengatakan, pemerintah melalui Menpora, Andi Mallarangeng mestinya segera membekukan kepengurusan PSSI yang saat ini dipimpin Nurdin. “Kalau si Nurdin tak mau mundur jalan satu-satunya ya bekukan saja,” katanya.
Baca Juga:
Massa juga tak mempedulikan kabar FIFA pada 1 Maret besok akan membekukan PSSI. “Lebih baik dibekukan FIFA dari pada persepakbolaan kita hancur di tangan Nurdin,” tambah Dani.
Baca Juga:
JAKARTA — Janji pengunjuk rasa anti Nurdin Halid untuk terus berdemo menurunkan Nurdin Halid dari Ketua Umum (Ketum) PSSI bukan hanya isapan
BERITA TERKAIT
- NBA Playoffs: Curry 31 Poin, Warriors Pukul Rockets
- Ucap Salam Perpisahan dengan Sabah FC, Saddil Ramdani Balik ke Indonesia?
- Perpisahan Pahit Kevin Diks dengan FC Copenhagen
- MotoGP 2025: Marc Marquez, Harmoni Pembalap Hebat dan Motor yang Tepat
- Pengakuan Blak-blakan Pelatih Madura United Seusai Laga Melawan Persebaya
- Sudirman Cup 2025: Menanti Sinergi Pemain Senior dan Junior