Menpora Dito: Anak Muda Harus Berpartisipasi di Pemilu 2024

jpnn.com - AMBON — Menteri Pemuda dan Olahraga Dito Ariotedjo mengatakan anak muda harus berpartisipasi pada Pemilu 2024 mendatang.
Menpora Dito pun mengajak para pemuda berpartisipasi dengan menggunakan hak pilih pada pesta demokrasi lima tahunan tersebut.
“Anak muda harus berpartisipasi dalam Pemilu 2024 menjadi pemilih aktif dan menggunakan hak pilih," kata Menpora Dito saat membuka Kongres Ke-XII Gerakan Angkatan Muda Kristen Indonesia (GAMKI) di Ambon, Maluku, Minggu (14/5).
Menurut dia, saat ini proses pendaftaran calon anggota legislatif partai politik sudah dilaksanakan KPU, dan hal ini berarti atmosfer serta siklus lima tahunan resmi berjalan.
Dia menambahkan tahapan ini menyebabkan dinamika situasi sosial politik budaya, mungkin saja akan memanas atau mendingin.
Karena itu, Menpora Dito mengajak para pemuda untuk menjaga keamanan dan ketertiban agar situasi proses politik berjalan aman dan lancar.
"Kesempatan ini saya ingin mengajak kawan- kawan muda di GAMKI untuk menjaga dan juga mengajak anak- anak milenial untuk berpartisipasi menggunakan hak pilih dalam Pemilu 2024," ungkap Dito.
Dia mengatakan bahwa Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) sangat terbuka untuk berkolaborasi dengan organisasi kepemudaan khususnya OKP keagamaan, seperti GAMKI.
Menpora Dito pun mengajak para pemuda berpartisipasi dengan menggunakan hak pilih pada Pemilu 2024.
- Dinilai Menginspirasi, Cahaya Manthovani Terima Penghargaan Puspa Nawasena
- Menpora Dito Punya Harapan Besar Terhadap Kepengurusan Baru BWF
- Sulitnya Beli Rumah Bagi Anak Muda Jadi Salah Satu Topik di Pemilu Australia
- Hadirkan Program Cek Segitiga, Dexa Medica: Banyak Anak Muda Punya Kolesterol Tinggi
- Menpora Ajak Pemuda Jadikan Idulfitri Momentum Evaluasi Diri
- Menpora Dito Lepas 500 Pemudik dalam Program Mudik Gratis MS Glow 2025