Menpora: Kepemimpinan Pemuda dalam Rumah Tangga adalah Salah Satu Prioritas Kemenpora
jpnn.com, JAKARTA - Menpora Zainudin Amali mengatakan bahwa kemampuan menjadi pemimpin di rumah tangga akan menentukan keberhasilan di level atau tingkatan berikutnya.
Hal itu diungkapkan Menpora saat membuka acara Webinar virtual dengan tema Pendidikan Kepemimpinan Pemuda Dalam Rumah Tangga di Tengah Pandemi Covid-19, Rabu (17/6).
“Kami harus menyiapkan program untuk mendorong para pemuda agar lebih aktif dan produktif. Pemuda harus dibekali dengan inovasi serta jiwa kemandirian serta mampu bersaing,” ujar Menpora.
Menpora juga mengapresiasi kegiatan tersebut karena bisa memberi wawasan kepada para pemuda.
Menpora berharap, pemuda yang sudah melangsungkan pernikahan dapat membina rumah tangga dengan baik.
“Saya mengapresiasi kegiatan. Meski di tengah pandemi, kegiatan bisa diselenggarakan melalui webinar. Selamat mengikuti kegiatan, ini sangat baik, terima kasih,” ujarnhya.
Sementara itu, Deputi Bidang Pengembangan Pemuda Kemenpora Asrorun Ni’am Sholeh menyampaikan ada sejumlah 400 peserta setelah panitia memilih dari 600 pendaftar.
Hal ini menunjukkan tingginya animo pemuda dengan kegiatan ini. Data pendaftar ini juga menunjukkan bahwa para pemuda Indonesia yang tersebar dari Sabang sampai Merauke sangat membutuhkan pengetahuan terkait kepemimpinan dalam rumah tangga.
BACA JUGA: Menyesal, Otak Pembunuhan Hakim PN Medan Jamaluddin Minta Keringanan Hukuman
“Pelatihan ini memberikan pengetahuan yang dibutuhkan pemuda dalam memasuki jenjang perkawinan, beberapa materi yang akan diterima antara lain; kesehatan reproduksi, pengasuhan anak berkualitas, literasi keuangan dalam rumah tangga, hukum perkawinan, dan psikologi pemuda” tutup Ni’am.(dkk/jpnn)
Menpora Zainudin Amali mengatakan bahwa kemampuan menjadi pemimpin di rumah tangga akan menentukan keberhasilan di level atau tingkatan berikutnya.
Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad
- HSP 2024, Menpora Dito Sebut Kemenpora Siap Sebagai Orkestrator Implementasi Perpres No 43 Tahun 2022
- Rayakan Hari Sumpah Pemuda, Kemenpora Hadirkan Armada Hingga El Rumi
- Hari Sumpah Pemuda, Menpora Dito Ajak Anak-Anak Muda Bergerak Bersama Demi Indonesia Raya
- Badminton Tournament 2024 Selesai Digelar, Asrorun Ni'am: Semoga Menumbuhkan Semangat Kolaborasi
- Tim Bulu Tangkis Kemenpora Tembus Semifinal Badminton Tournament 2024
- LPDUK dan PERBASI Sepakat Kembangkan Industri Basket 3x3