Menpora: PAL dan Pelatnas Tetap Jalan
Senin, 19 Januari 2009 – 09:52 WIB
JAKARTA- Upaya untuk menyatukan perbedaan Pelatnas model Program Atlet Andalan (PAL) dengan Pelatnas yang dijalankan KON/KOI ternyata belum juga menemui titik temu. Itu terjadi setelah Menpora Adhyaksa Dault dan Ketua KON/KOI, Rita Subowo, kembali bertemu dengan wakil dari induk-induk organisasi olahraga, di Wisma Menpora jalan Gerbang Pemuda, Senayan – Jakarta, kemarin. Enam multi even jangka pendek dalam setahun ini, yang akan diikuti Indonesia, adalah Asian Martial Art Games (25 April – 3 Mei) di Bangkok, Asian Youth Games I (29 Juni – 7 Juli) di Singapura, Islamic Solidarity Games II (15-29 Oktober) di Iran, Asian Indoor Games II (2 – 12 Nopember) di Vietnam, SEA Games XXV (Desember) di Laos dan Para Games V (Desember) di Laos.
Menpora Adhyaksa Dault tetap bersikeras akan menjalankan PAL karena program ini merupakan keputusan pemerintah dan sudah mendapat persetujuan dari Presiden Susilo Bambang Yudhono (SBY) maupun Menko Kesra.
Sebaliknya, KON/KOI juga akan tetap menjalankan program Pelatnas, yang mengagendakan untuk diterjunkan di enam multi even selama setahun 2009 sebagai program jangkan pendek dan SEA Games XXVI di Indonesia 2011 serta Asian Games dan Olimpiade untuk jangka panjang.
Baca Juga:
JAKARTA- Upaya untuk menyatukan perbedaan Pelatnas model Program Atlet Andalan (PAL) dengan Pelatnas yang dijalankan KON/KOI ternyata belum juga
BERITA TERKAIT
- Pelatih Persib Mengeluhkan Rumput Stadion GBLA, Hodak: Apa yang Mereka Perbaiki?
- Indonesia Siap Jadi Penyelenggara FIBA 3x3 Challengger and Woman Series World Tour 2025
- Apa Target Timnas Indonesia di Piala AFF 2024?
- PSBS Biak Luar Biasa, Lihat Klasemen Liga 1
- Manchester City Dihajar Tottenham 4 Gol Tanpa Balas
- Celta Vigo vs Barcelona Berakhir Imbang, Barca Gagal Kembali ke Jalur Kemenangan