Menpora Pastikan Pelaksanaan ISG Dipindah ke Jakarta
Minggu, 05 Mei 2013 – 00:20 WIB

Menpora Pastikan Pelaksanaan ISG Dipindah ke Jakarta
JAKARTA - Pupus sudah harapan Pemerintah Provinsi Riau untuk menjadi tuan rumah even internasional, Islamic Solidarity Games (ISG) III. Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Roy Suryo menyatakan bahwa keputusan pemindahan evan itu dari Pekanbaru ke Jakarta sudah final. Mantan anggota DPR RI itu menjelaskan, pemindahan terpaksa dilakukan karena banyak hal. Dari sisi teknis saja, sebutnya, banyak venue di Pekanbaru yang tak memenuhi persyaratan sebagaimana ditetapkan Islamic Solidarity Games Federation (ISSF). Misalnya venue untuk olah raga aquatic, renang hingga panahan.
"Jadi saya katakan sudah final. Rapat dengan Menko Kesra (8 Mei 2013) hanya sebuah rapat yang ingin menegaskan pemindahan itu, karena memang dengan berbagai alasan dan saran yang ada, tidak mungkin melaksanakannya di Pekanbaru," kata Roy Suryo menjawab JPNN.COM, melalui sambungan telepon di Jakarta, Sabtu (4/5) malam.
Baca Juga:
Menpora menjelaskan, sebenarnya dirinya tidak ingin memberikan harapan semu pada masyarakat Riau. Ditegaskannya pula, pemerintah selalu bersikap terbuka terkait alasan pemindahan lokasi pagelaran yang akan diikuti negara-negara Islam itu dari Pekanbaru ke Jakarta.
Baca Juga:
JAKARTA - Pupus sudah harapan Pemerintah Provinsi Riau untuk menjadi tuan rumah even internasional, Islamic Solidarity Games (ISG) III. Menteri Pemuda
BERITA TERKAIT
- LA Lakers Hancur Lebur di Gim 1 Babak Pertama NBA Playoffs
- Liga Inggris: Aston Villa Taklukkan Newcastle United 4-1
- Persija Menang, Persib Butuh 8 Poin, Cek Klasemen Liga 1
- Hasil NBA Playoffs: Nuggets Pukul Clippers, Pacers Hantam Bucks
- Marc Marquez Terus Mendominasi, Ducati Beri Warning kepada Pecco Bagnaia?
- Peringati HUT Ke-91, GP Ansor Gelar Gowes 91 Km, Menpora Sediakan Doorprize Umrah