Menpora Zainudin Amali Hadiri Acara Penganugerahan Doktor Honoris Causa Erick Thohir

jpnn.com - Menpora Zainudin Amali menghadiri acara penganugerahan gelar Doktor Honoris Causa (Dr HC) Erick Thohir di Universitas Brawijaya, Malang, Jawa Timur, Jumat (3/3/2023).
Selain Menpora Amali, acara tersebut juga dihadiri beberapa Menteri Kabinet Indonesia Maju (KIM), seperti Menkopolhukam Mahfud MD, MenPUPR Basuki Hadimuljono, MenPANRB Abdullah Azwar Anas serta dua Wamen BUMN, Pahala Nugraha Mansury dan Kartika Wirjoatmodjo.
Dalam orasi ilmiah yang berjudul Eternitas Transformasi BUMN: Strategi Terobosan Untuk Kebangkitan Ekonomi Indonesia Baru, Erick menegaskan bahwa Indonesia perlu membuat sistem di era globalisasi sendiri.
"Kebijakan ekonomi Indonesia di era globalisasi terkini harus menjadi kebijakan yang beyond globalization, yaitu globalisasi ala Indonesia," tegas Promovendus Erick Thohir.
Hal tersebut sejatinya telah diterapkan di dalam transformasi BUMN, di mana fungsi dan tugasnya seusai dengan amanat UUD 1945.
Transformasi itu kemudian membuat dunia tahu betapa besar potensi yang dimiliki Indonesia.
"Dunia perlu tahu lebih banyak hal baik tentang Indonesia, dimulai dari membangun nation branding, salah satunya melalui BUMN yang bertransformasi baik," tambah pria kelahiran 30 Mei 1970 itu.
Erick menambahkan, strategi membangun Indonesia dapat melalui tiga langkah, yaitu membangun nation branding, menumbuhkan kebanggaan nasional, dan menggerakkan ekonomi Indonesia.
Menpora Zainudin Amali menghadiri acara penganugerahan gelar Doktor Honoris Causa (Dr HC) Erick Thohir di Universitas Brawijaya, Malang, Jawa Timur, Jumat (3/3/
- Pengakuan Erick Thohir setelah Timnas U-17 Indonesia Kalah Tebal dari Korut
- Erick Thohir Geram Undian Liga 4 Berjalan Kurang Transparan, Desak Gelar Drawing Ulang
- Timnas U-17 Indonesia ke Perempat Final Piala Asia, Simak Kalimat Eks Bos Inter Milan
- Pesan Ketum PSSI Setelah Timnas Indonesia Lulus Perempat Final Piala Asia U-17 2025
- Warning dari Erick Thohir Setelah Timnas Indonesia Lulus Piala Dunia U-17 2025
- Bukan 2 Dekade, Hanya Butuh 2 Era Ketum PSSI Indonesia Bisa Tembus Ranking 123 FIFA