Menristek tak Pikirkan Reshuffle

Menristek tak Pikirkan Reshuffle
Menristek tak Pikirkan Reshuffle
JAKARTA - Menteri Riset dan Teknologi (Menristek), Suharna Surapranata mengaku siap di-reshuffle bila memang itu sudah menjadi keputusan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY). Menurut Suharno, sebagai pembantu yang diangkat Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), dirinya tidak memikirkan persoalan tersebut.

"Saya hanya fokus bekerja saja. Presiden juga punya rapor saya," kata Suharna kepada wartawan di gedung Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi (BPPT), Rabu (21/9).

Ketua Majelis Pertimbangan Partai (MPP) PKS ini menegaskan, persoalan reshuffle tidak boleh dipikirkan sebab bisa mengganggu kinerja. Apalagi jabatan menteri itu amanah dan harus dipertanggungjawabkan dengan kerja yang bagus. "Saya menyerahkan sepenuhnya reshuffle kepada Presiden," ujarnya.

Suharna mengklaim, kinerja kementeriannya cukup bagus yang ditandai penyerapan anggaran mencapai 60 persen dan masuk kategori rata-rata. "Kalau dikehendaki ya diserahkan ke Pak Presiden," tandasnya. (kyd/jpnn)

JAKARTA - Menteri Riset dan Teknologi (Menristek), Suharna Surapranata mengaku siap di-reshuffle bila memang itu sudah menjadi keputusan Presiden


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News