Mensos: Penanganan Stunting tidak Sekedar Masalah Gizi

Mensos: Penanganan Stunting tidak Sekedar Masalah Gizi
Mensos Juliari P. Batubara (berbatik merah). Foto: Humas Kemensos

Menurutnya, dua program tersebut mencakup sasaran yang sangat besar dan efektif mendukung penanganan masalah stunting.

PKH mencakup 10 KPM atau 40 juta bila satu keluaga empat jiwa. Dan Program Sembako mencakup 20 juta KPM atau 80 juta jiwa satu keluaga empat jiwa. “Jadi total menjangkau sekitar 100-an juta jiwa. Di lain pihak, dua program tadi juga terdapat komponen yang berhubungan langsung dengan agenda kesehatan,” katanya.

Sebagai contoh, di PKH terdapat 7 komponen dimana empat di antaranya terkait kesehatan, yakni ibu hamil, balita, lansia dan disabilitas. Sisanya 3 komponen terkait dengan pendidikan.

Kemudian di Program Sembako/BPNT juga telah mengalami kenaikan indeks dari semula Rp110.000/KPM/bulan menjadi Rp150.000/KPM/bulan (dan kemudian dalam penganan dampak Covid-19, naik menjadi Rp200 ribu/KPM/bulan).

Sejalan dengan peningkatan indeks dari Rp 150 ribu menjadi Rp 200 ribu juga dilakukan penambahan jenis bahan pangan. Yakni dari semula beras dan telur, selanjutnya direkomendasikan untuk membeli daging, ikan, ayam, dan kacang-kacangan. Transformasi untuk meningkatkan gizi KPM.

“Jadi tinggal kita pastikan keseriusan kita dengan menggunakan pipeline dan program, untuk lebih fokus mengungkit hasilnya. Jadi saya kira dengn dua program ini saja, sudah masif,” katanya.

Kerja sama Kemensos RI dengan Yayasan Bhakti Tanoto meliputi ruang lingkup pendidikan dan pelatihan SDM kesejahteraan sosial, penguatan kapasitas dalam komunikasi perubahan perilaku, sinergi modul pelatihan, pengembangan penyuluhan sosial, dan sebagainya.

Kerja sama juga terkait dengan penguatan kapasitas pendamping sosial dalam Pengembangan dan Pengasuhan Anak Usia Dini.(ikl/jpnn)

Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:

Mensos mengatakan bahwa pengurangan dan pencegahan stunting bukan sekadar isu kesehatan.


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News