Mensos Risma Berikan Mainan untuk Putra ABK KRI Nanggala 402 yang Viral

Mensos Risma Berikan Mainan untuk Putra ABK KRI Nanggala 402 yang Viral
Mensos Tri Rismaharini saat mengunjungi keluarga awak KRI Nanggala-402 yang tinggal di Kebraon, Surabaya, Minggu (25/4). Foto: Biro Humas Kemensos

jpnn.com, SURABAYA - Menteri Sosial Tri Rismaharini mengunjungi kediaman keluarga Lettu Imam, ABK dari KRI Nanggala 402, di Jalan Kebraon Manis Selatan I, Surabaya, Minggu (25/4).

Kedatangan Risma disambut mertua Imam, istri, anak, dan saudara serta para tetangganya.

Sebelum masuk ke ruang tamu, mantan Wali Kota Surabaya itu menyempatkan diri untuk menghibur putra Imam.

Dia berpendapat bahwa tindakan putra Imam yang seperti menghalangi kepergian ayahnya bertugas, seperti sebuah firasat.

Oleh karena itu, saat ditinggal berangkat ayahnya, sang anak seakan-akan berat sekali atau tidak ingin orang tuanya pergi.

"Iya, anak itu kan pasti terasa. Apa lagi masih kecil begini, pasti masih terasa," kata dia.

Risma kemudian memberikan cukup banyak mainan kepada putra Imam.

Dia mengatakan bahwa hal itu menjadi kebiasaan setiap mengunjungi anak-anak kecil.

Menteri Sosial Tri Rismaharini mengunjungi kediaman salah satu ABK KRI Nanggala 402.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News