Mensos Risma Minta Bank Himbara Dekatkan Layanan kepada KPM untuk Percepat Bansos

Mensos Risma Minta Bank Himbara Dekatkan Layanan kepada KPM untuk Percepat Bansos
Menteri Sosial (Mensos) Risma. Foto: dok humas Kemensos

Beberapa pendamping PKH menyatakan penyaluran bantuan untuk KPM ditempuh dengan menumpang perahu klotok menyusuri sungai atau menyeberangi laut.

Biaya yang dikeluarkan untuk keperluan itu, bisa lebih besar dari indeks bantuan sebesar Rp200-600 ribu.

"Ada yang memerlukan waktu 15 jam untuk mendapatkan bantuan. Saya kira juga tidak fair kalau dipaksakan dengan kondisi seperti itu," kata Mensos.

Dengan memahami kondisi geografis di Kalsel, Mensos memberikan arahan agar bank mendekatkan pelayanannya ke tempat tinggal KPM.

Dalam jangka panjang, Mensos akan menyiapkan peraturan khusus.

Dengan peraturan tersebut, bisa menjadi payung hukum Himbara untuk menyalurkan bansos sekaligus.

"Saya akan siapkan aturan di mana dalam penyaluran bansos menggunakan pendekatan geografis, bukan sekadar administratif," kata mantan Bupati Surabaya itu.

Dalam pertemuan tersebut, Risma mengevaluasi pencairan bantuan sosial di Kalsel.

Mensos Risma meminta Bank Himbara di Kalimantan Selatan (Kalsel) untuk mendekatkan layanan kepada penerima manfaat KPM bantuan sosial.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News