Mentan Hadiahkan 1 Bulan Gaji dan Traktor buat Serka Darwis
jpnn.com, MAKASSAR - Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman mengapresiasi Sersan Kepala (Serka) Muhammad Darwis, Bintara Pembina Desa (Babinsa) 1412-03/Ranteangin, Kodim 1412/Kolaka, Sulawesi Tenggara. Serka Darwis yang bekerja tanpa pamrih melayani masyarakat itu mendapat hadiah gaji satu bulan dan traktor.
Serka Darwis setiap harinya mengantarkan anak-anak sekolah (pulang pergi) di Desa Maroko, Kolaka, menyeberangi sungai menggunakan gondola sederhana yang tergantung di seutas tali di atas sungai berarus deras.
"Aku terharu dengan sikap TNI seperti ini. Ini kurang bicara, banyak kerja. Rasa kasih sayang kepada generasi, cinta Merah Putih, ikhlas untuk bangsa. Ini TNI bekerja tanpa pamrih, harus menjadi teladan para generasi bangsa," demikian kata Amran di sela-sela acara Wisuda Mahasiwa Universitas Hasanuddin (Unhas), Makassar, Rabu (6/9).
Amran mengungkapkan sikap Serka Darwis itu, mengigatkannya dengan perjuangan ayahandanya kala aktif di TNI dan berdinas di desa. Karena itu, Amran memberikan hadiah sebagai bentuk penghargaan yakni gajinya sebagai menteri satu bulan yakni di bulan Oktober dan satu unit traktor roda empat.
"Bantuan ini tak seberapa dengan perjuangannya yang ikhlas dan berani agar bangsa ini tetap punya generasi yang pendidikan. Luar biasa menjalankan tugas tanpa memperhitungkan keringat dan materi sebagai timbal baliknya, bahkan tidak pernah mengeluh," ungkapnya.
Perlu diketahui, Serka Muhammad Darwis melakukan hal tersebut karena tidak ada jalan alternatif lain yang bisa digunakan warga Desa Maroko untuk menuju Desa Tinakari, Kecamatan Ranteangin, Kolaka Utara. Adegan tersebut pun terekam dalam sebuah video dan sempat viral di media sosial. Atas pengabdianya ini, Serka Darwis pun diganjar penghargaan oleh Kepala Staf TNI Angkatan Darat (KSAD), Jenderal Mulyono.
Tak hanya itu, Sersan Darwis pun sukses menjalankan Program Upaya Khusus (Upsus) Ketahanan Pangan pada 2014. Ia berhasil mengajak masyarakar agar mengizinkan pembukaan lahan sawah seluas 1 hektare yang dipinjamnya dari warga desa binaan. Alhasil, luas areal persawahan di desa binaanya meningkat 340 ha dari 40 ha dalam kurun waktu dua tahun.
Sementara itu, dalam memberikan semangat kepada peserta wisuda, Amran meminta pihak Unhas dan para lulusan agar menjadi agen terdepan mewujudkan swasembada pangan dan Indonesia sebagai lumbung pangan dunia. Hal ini melalui penciptaan teknologi dan inovasi pertanian.
Serka Darwis mengantarkan anak-anak di Kolaka, pulang pergi ke sekolah, menyeberangi sungai berarus deras.
- Hamdalah, Mentan Amran Sulaiman Pastikan Stok Pangan Aman Jelang Natal dan Tahun Baru
- Pemprov Kalsel Siapkan 41.829 Hektare Untuk Optimalisasi Lahan Rawa
- Pelaku Usaha Harapkan Prabowo Bentuk Badan Otoritas Sawit
- Jadi Mitra Strategis Kementan, Kementrans Siap Bantu Penyediaan Tenaga Kerja
- DWP Kementan Memperkuat Peran Strategisnya Sejalan dengan Visi Indonesia Emas 2045
- Baharkam Polri Siapkan Pilot Project Peningkatan Komoditas Jagung di Cianjur