Mentan Minta 5 Pegawai yang Dapat Promosi Segera Bertindak

jpnn.com, JAKARTA - Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman mempromosikan lima pegawainya setingkat eselon dua.
Promosi pengangkatan pangkat itu digelar secara resmi di Kementerian Pertanian, Jakarta Selatan, Jumat (15/9).
Amran menyampaikan kepada lima pegawai yang diangkat itu agar langsung berkoordinasi dengan pejabat lama membahas program prioritas.
Amran meminta lima pejabat itu langsung mengambil tindakan pada hari ini juga.
"Saya percaya saudara akan melaksanakan tugas dengan baik sesuai dengan tugas yang diberikan," kata Amran dalam sambutannya.
Menurut Amran, dalam waktu dekat, musim kemarau akan menyambut Tanah Air. Dengan begini, semua persiapan menghadapi musim kemarau harus menjadi prioritas.
"Para dirjen-dirjen, ini bulan kita sebentar lagi melewati masa kritis untuk tanaman pangan, tinggal dua minggu tolong dikawal," tegas Amran.
Amran juga meminta pejabatnya itu agar berkoordinasi dengan jajaran di tingkat sektoral. Menurutnya, harus ada upaya percepatan untuk menghadapi hama dan ancaman di sektor pertanian.
Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman mempromosikan lima pegawainya setingkat eselon dua.
- Wamentan Sudaryono Optimistis Indonesia Jadi Lumbung Pangan Dunia
- Kementan Cetak Petani Muda, Indonesia Jadi Role Model Global
- Mentan Amran dan Wamentan Sudaryono Jadi Ujung Tombak Mencapai Swasembada Pangan
- Kementan Gelar Forum Komunikasi Publik Standar Pelayanan RIPH
- Kementan Gelar Forum Komunikasi Publik Penerbitan Standar Pelayanan Produk PSAT
- Mentan: Pengamat Rugikan Negara Rp5 Miliar Bukan Sosok Asing, Guru Besar