Mentan Syahrul Yasin Limpo: Jaga Harga Diri Cegah Korupsi
Peringatan Harkodia 2020 Kementan
Mentan SYL menegaskan selain memperkuat internal, yang terpenting harus terbangun adalah sinergitas Kementan dengan Kejaksaan dan KPK.
Sinergitas itu untuk lebih awal melakukan pencegahan hingga pelaksanaan kebijaksanaan dan program pembangunan pertanian.
Sehingga memberikan hasil nyata dan dampak terhadap ketahanan pangan, kesejahteraan petani, dan perekonomian nasional.
Mantan gubernur Gorontalo yang menjabat dua periode itu menegaskan dengan demikian ke depannya segala aktivitas atau program Kementan akan sesuai dengan aturan.
“Saya pada momentum ini sangat bahagia didampingi KPK dan Kejaksaan untuk sama-sama. Tentu saja kami berharap aktivitas kita besoknya akan sesuai aturan, dan kita bisa menghindari sesuatu yang keluar dari aturan,” katanya.
Mentan SYL berharap Kejaksaan dan KPK dalam hal ini sebagai koordinator pencegahan harus menjadi bagian melakukan asesmen agar pelaksanaan kebijakan dan program di lingkup Kementan berjalan baik dan bermanfaat.
Pelaksana tugas (Plt) Inspektur Jenderal (Irjen) Kementan Bambang menjelaskan kementeriannya rutin setiap tahun menggelar peringatan Harkodia.
Tujuannya, untuk meningkatkan komitmen, kesadaran, dan kepedulian dalam membudayakan perilaku antikorupsi di seluruh unit kerja Kementan
Pesan penting Mentan SYL di peringatan hari antikorupsi, jaga diri, hindari perbuatan tercela dan korup.
- Petani Sambut Penyederhanaan Distribusi Pupuk Subsidi Pemerintah
- Menko Pangan Zulhas Sidak di Lampung, Petani dan Kios: Pupuk Melimpah, Alhamdulillah
- Kemenag Gandeng KPK Lanjutkan Penguatan Komitmen Antikorupsi
- Hardjuno Wiwoho Soroti Kinerja Satgas BLBI, Menohok
- Pemerintah Siap Cetak 1 Juta Hektare Sawah di Merauke
- Gandeng KPK dan KLHK, Bea Cukai Perkuat Sinergi Antikorupsi & Pengelolaan Lingkungan