Mentan SYL Ajak Masyarakat Bone Tanam Kedelai Hingga Produksi Minyak Kelapa
![Mentan SYL Ajak Masyarakat Bone Tanam Kedelai Hingga Produksi Minyak Kelapa](https://cloud.jpnn.com/photo/arsip/normal/2021/12/22/foto-mentan-syahrul-yasin-limpo-dok-kementan-dcylu-ptlg.jpg)
jpnn.com, BONE - Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo (Mentan SYL) mengajak masyarakat di Kabupaten Bone, Sulawesi Selatan untuk menanam kedelai sebagai upaya bersama dalam memenuhi kebutuhan dalam negeri.
Menurut Mentan, kondisi harga kedelai saat ini dalam posisi yang menguntungkan karena berada di kisaran Rp 9 sampai 10 ribu perkilogram.
"Kalau kedelai harganya di bawah Rp 7 ribu memang tidak ada yang mau tanam, Bapak. Tapi kalau harganya Rp 10 ribu masa sih eggak mau tanam," ungkapnya.
Selain kedelai, Mentan juga ingin Kabupaten Bone menjadi contoh bagi daerah lainya dalam melakukan penanaman jagung.
Menurut dia, komoditas jagung ke depan akan menjadi komoditas ekspor Indonesia karena produksi dalam negeri yang sudah melimpah ruah.
"Sekarang kita harus berpikir ekspor, tidak boleh lagi berpikir impor," ungkapnya.
Karena itu, kata Mentan, penanaman jagung dan kedelai di Bone harus menjadi contoh bagi daerah lain.
Mentan meminta masyarakat Bone mulai berpikir untuk membuat minyak goreng sendiri dengan memanfaatkan buah kelapa biasa.
Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo (Mentan SYL) mengajak masyarakat di Bone menanam kedelai hingga produksi minyak kelapa.
- Mengembangkan Keterampilan Petani Nunukan demi Mewujudkan Swasembada Pangan
- Kabupaten Bulungan Siap Dijadikan Target Sentra Produksi Beras
- Optimalkan Lahan Rawa dan Kering untuk Wujudkan Swasemada Pangan
- Kementan Dorong Pemberdayaan dan Keterlibatan Wanita Tani
- Tingkatkan Daya Saing Petani, Kementan Perkuat Kelembagaan Petani
- Demi Swasembada Pangan, Riyono Caping Sampaikan Permintaan ke Prabowo