Mentan SYL ke Depok, Pastikan ATM Beras Berjalan

Mentan SYL ke Depok, Pastikan ATM Beras Berjalan
Mentan SYL saat memantau penggunaan ATM Beras di Makodim Depok 0508. Foto: Humas Kementan

jpnn.com, JAKARTA - Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo (Mentan SYL) mengunjungi Markas Komando Distrik Militer (Makodim) Depok 0508 untuk melihat langsung program bantuan beras melalui ATM Pertanian Si Komandan berjalan dengan baik.

Mentan SYL mengatakan, progam ATM Beras ini merupakan kerjasama antara Kementerian Pertanian, TNI dan beberapa Mitra.

"Ini adalah bentuk keterpanggilan untuk menghadirkan negara, hadirnya kebersamaan, kebangsaan disaat pandemi Covid-19 seperti ini rakyat membutuhkan itu," kata SYL di Makodim Depok, Minggu (26/4).

Covid-19 menurut SYL bukan hanya urusan kesehatan tapi juga mengenai kehidupan. "Pada titik itu, salah satu yang menjadi masalah adalah ketersediaan dan akses pangan bagi masyarakat yang kurang mampu," katanya.

Untuk itu, SYL mengapresiasi upaya dan dukungan yang diberikan Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal TNI Andika Perkasa yang mau bergerak dan menjadikan 10 Makodimnya menyalurkan beras bagi warga yang tidak mampu.

Lebih lanjut SYL mengungkapkan bahwa sudah banyak bantuan yang disampaikan Pemerintah baik melalui Kementerian Sosial, Pemda maupun pihak lainnya. Namun program ATM Beras ini, menurut SYL akan menyasar pihak-pihak yang belum mendapatkan manfaat bantuan saat pandemi Covid-19.

"Saya dan KSAD berusaha menyentuh orang-orang, para dhuafa yang mungkin belum pernah menerima bantuan di dekat sekitar kita. ATM ini sehari diperuntukkan untuk 1.000 penerima, setiap kali kartu digesek akan keluar beeas 1,5 kilogram, " ungkap SYL.

Salah satu penerima bantuan, Erfa, ibu rumah tangga 46 tahun warga Kelurahan Parung Bingung Kecamatan Pancoran Mas mengatakan selam ini dirinya membeli beras dari warung di sekitar rumahnya.

Mentan Syahrul Yasin Limpo memastikan ATM Beras di Makodim berjalan dengan baik.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News